De Bruyne Seperti Perpaduan Scholes Dan Beckham
Yaumil Azis | 23 April 2018 14:01
Bola.net - - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, selalu berhasil menarik perhatian publik dengan aksi gemilangnya di lapangan. Legenda MU, Gary Neville, bahkan menganggapnya seperti perpaduan antara David Beckham dan Paul Scholes.
Dalam laga melawan Swansea City hari Minggu (22/4) kemarin, ia turut menyumbangkan satu gol melalui tembakan dari jarak 25 meter. Berkat itu, The Citizens sukses meraih kemenangan dengan skor telak 5-0.
Kiprah De Bruyne sendiri bersama City di musim ini bisa dibilang cukup mengesankan. Dalam 34 penampilannya di Premier League, pemain berumur 26 tahun tersebut telah menciptakan delapan gol serta 15 assist.
Melihat kiprahnya di musim ini, Gary Neville teringat dengan mantan rekan setimnya di Manchester United, Paul Scholes dan David Beckham. Menurutnya, De Bruyne memiliki gaya bermain yang mirip dengan kedua sosok legendaris tersebut.
Dia mampu melakukan umpan silang seperti Beckham, tapi juga bisa menyerang dan memberikan operan selayaknya Scholes. Dia memiliki keduanya dari segi permainan, ujar Neville dilansir dari Sky Sports.
Dia sama pentingnya dengan David Silva di dalam tim ini, dan itu menjadi satu hal karena Silva adalah pemain yang sensasional, tandasnya.
De Bruyne merupakan salah satu figur terpenting dalam perjalanan City menjuarai Premier League musim ini. Bahkan, gelar tersebut berhasil diraih oleh skuat asuhan Josep Guardiola tersebut lebih dini karena telah unggul jauh dari tim peringkat dua, Manchester United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersaing Dengan City, Lukaku Sebut MU Tak Butuh Pemain Baru
Liga Inggris 22 April 2018, 18:32 -
Guardiola: Vieira Sudah Layak Tangani Arsenal
Liga Inggris 22 April 2018, 06:50 -
Apapun Pilihan Iniesta, Guardiola Doakan Yang Terbaik
Liga Inggris 22 April 2018, 01:10 -
Parker Minta Mourinho Ubah Gaya Bermain MU
Liga Inggris 22 April 2018, 00:25 -
Musim Depan, Peluang Juara MU Bergantung Pada Man City
Liga Inggris 21 April 2018, 11:32
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40