Davids: Van Gaal Berkah Bagi Manchester United
Editor Bolanet | 26 April 2016 09:00
Sebagaimana diketahui, Van Gaal didatangkan Manchester United dua musim lalu dengan harapan mampu mengembalikan kejayaan The Red Devils. Namun kini, masa depan Van Gaal tampaknya tinggal menunggu waktu untuk segera berakhir dengan nama Jose Mourinho santer disebut sebagai pengganti musim depan.
Namun menurut Davids, yang pernah juga dilatih oleh Van Gaal, Manchester United seharusnya merasa mendapatkan berkah untuk memiliki Van Gaal sebagai pelatih, karena menurutnya pelatih Belanda itu sosok yang fantastis.
Saya pasti berpikir bahwa itu adalah berkah bagi Manchester United untuk memiliki pelatih seperti Louis van Gaal. Dia membentuk saya sebagai pemain dengan mengajari saya hal-hal dasar sepakbola dan menjadikan saya pemain sebagaimana saya hingga saya pensiun. Itulah yang Van Gaal lakukan, ujarnya.
Dia fantastis, dia memberikan anda arahan yang sangat jelas sehinga ada ruang untuk unggul dan berkembang. Bila anda melihat sebagian besar para pemain muda, mereka telah bekerja baik di bawah Van Gaal. Saya belum pernah mendengar cerita Thomas Muller di Bayern Munchen sebelum Van Gaal melatihnya dan dia sekarang salah satu yang terbaik di dunia, sambungnya.
Ini juga sama dengan Manchester United. Apakah saya mendengar nama Marcus Rashford musi lalu? Saat ia meninggalkan Manchester United, Van Gaal akan meninggalkan pondasi yang kuat untuk pelatih berikutnya, seperti yang sudah ia lakukan untuk semua tim yang ia latih, tandasnya. (ire/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Pahlawan Kemenangan MU, Martial Langsung Dites Doping
Open Play 25 April 2016, 22:34 -
MU Akan Coba Gaet Alex Chamberlain
Liga Inggris 25 April 2016, 22:25 -
Nakal! Fosu Mensah Ajak Model Ini Bercinta Bareng Martial
Bolatainment 25 April 2016, 21:54 -
Mourinho Menunggu Pekerjaan di MU Hingga Akhir Musim
Liga Inggris 25 April 2016, 20:59 -
Gagal di MU, West Ham Ingin Tampung Memphis Depay
Liga Inggris 25 April 2016, 20:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23