David De Gea Targetkan Lebih Banyak Trofi Bersama MU
Serafin Unus Pasi | 6 Desember 2019 17:40
Bola.net - Sebuah harapan diungkapkan oleh penjaga gawang Manchester United, David De Gea. Sang kiper berharap ia bisa memenangkan lebih banyak trofi bersama Setan Merah.
De Gea yang bergabung dengan MU pada tahun 2011 sudah menjelma menjadi pemain krusial MU. Kiper Timnas Spanyol itu kerap membuat penyelamatan-penyelamatan spektakuler yang membuat Setan Merah selamat dari kekalahan.
Pada musim panas kemarin, sempat ada spekulasi mengenai masa depan De Gea karena kontraknya yang akan berakhir di akhir musim nanti. Namun sang kiper resmi mengakhiri spekulasi itu dengan meneken kontrak di Old Trafford.
De Gea sendiri senang bisa memperbaharui kontraknya di MU. "Sebuah kehormatan bagi saya bisa melanjutkan perjalanan bersama klub ini untuk beberapa musim ke depan," ujar De Gea di situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Menangkan Trofi
De Gea sendiri memiliki harapan khusus untuk Manchester United di beberapa tahun ke depan.
Ia berharap Setan Merah kembali menjadi penantang gelar yagn serius dan bisa memenangkan lebih banyak gelar juara di masa depan.
"Saya bertahan di sini tidak hanya saya ingin bermain di lebih banyak partai derby atau pertandingan-pertandingan lain. Saya berharap kami bisa memenangkan lebih banyak trofi, karena kami semua berjuang untuk memenangkan trofi."
Incar Tiga Poin
Pada akhir pekan ini, Manchester United akan menghadapi Manchester City pada partai Derby Manchester. De Gea menyebut bahwa timnya akan mengincar kemenangan pada laga ini.
"Saya memiliki banyak kenangan indah di partai Derby. Beberapa partai itu tidak berakhir dengan baik, namun ini adalah partai yang sangat menghibur untuk dimainkan."
"Ada antusiasme, tensi dan komitmen yang besar di partai ini, sehingga pertandingan ini selalu menjadi partai yang spesial. Semoga nanti kami bisa mengamankan tiga poin." ia menandaskan.
Naik Peringkat
Tiga poin di Etihad Stadium nanti akan berpengaruh besar terhadap posisi mereka di klasemen sementara EPL.
Mereka berpotensi naik ke peringkat lima jika mereka mengalahkan tetangga mereka tersebut.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Ajukan Tawaran untuk Dejan Kulusevski
Liga Inggris 5 Desember 2019, 21:00 -
Kalah dari MU, Dele Alli: Tottenham Kepedean Sih!
Liga Inggris 5 Desember 2019, 20:40 -
Marcus Rashford Onfire, David De Gea: Semoga Konsisten!
Liga Inggris 5 Desember 2019, 20:20 -
Legenda MU Ingin Lihat Son Heung-Min Jadi Pemain Setan Merah
Liga Inggris 5 Desember 2019, 20:00 -
Cetak Dua Gol ke Gawang Tottenham, Rashford: Ini Semua Berkat Fans MU
Liga Inggris 5 Desember 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Juventus Terancam Jual Pemain untuk Tutupi Biaya Pemecatan Motta
Liga Italia 26 Maret 2025, 07:43 -
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10