David de Gea Blunder, Roy Keane: Main Sambil Mabuk
Asad Arifin | 7 Januari 2023 09:58
Bola.net - David de Gea membuat blunder dan berujung pada bobolnya gawang Manchester United. Kesalahan tersebut, seperti biasanya, akan berujung pada sebuah kritik pedas dari seorang Roy Keane.
United berjumpa Everton pada putaran ke-3 Piala FA 2022/2023, Sabtu 7 Januari 2023 dini hari WIB. Pada duel yang dimainkan di Old Trafford itu, United menang dengan skor 3-1.
United unggul cepat pada menit ke-4, dari gol Antony. Namun, 10 menit berselang, kubu Everton menyamakan kedudukan. De Gea melakukan kesalahan dan Conor Coady mampu mencatatkan namanya di papan skor.
Pada babak kedua, Coady membuat gol bunuh diri. Lalu, Marcus Rashford mencetak gol dari eksekusi penalti. United menang dan melaju ke babak berikutnya. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
David de Gea Main Sambil Mabuk
Gol yang bersarang di gawang David de Gea bermula dari aksi Neal Maupay di sisi kiri. Maupay melepas umpan silang dari sudut yang sulit. Bola kemudian masuk sela kaki De Gea dan Coady muncul untuk mencocornya. Gol!
"Itu adalah kesalahan yang mengejutkan," kata Roy Keane.
"Sepertinya, dia agak mabuk. Kesalahan yang mengejutkan. Itu seolah-olah kiper mendapat kartu merah dan Anda memakai pemain lapangan sebagai kiper. Dia tak tahu harus berbuat apa. Kesalahan yang mengerikan," tegas Roy Keane.
Terlepas dari blunder fatal yang dibuat, De Gea juga sempat melakukan satu aksi penyelamatan. Pada menit ke-64, kiper asal Spanyol sukses memblok sepakan Seamus Coleman.
Mimpi Buruk untuk David De Gea
Roy Keane bukan satu-satunya pandit yang melayangkan kritik untuk David de Gea. Lee Dixon juga membuat kritik untuk eks kiper Atletico Madrid. Dixon menilai De Gea harusnya bisa menangkap bola tersebut.
"Saya tidak percaya apa yang sudah saya lihat," kata Dixon.
"David de Gea benar-benar mengalami mimpi buruk di sana. Apa yang dia lakukan di sana? Dia mencoba melepaskannya untuk tendangan gawang. Pakai saja sarung tanganmu!," kata Dixon.
Klasemen Premier League 2022/2023
Sumber: Metro
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Jack Butland, Manchester United Bakal Rekrut Kiper Ini
Liga Inggris 6 Januari 2023, 18:00 -
Cedera Parah, Musim Donny van de Beek Sudah Berakhir?
Liga Inggris 6 Januari 2023, 17:30 -
Resmi, Manchester United Rekrut Jack Butland
Liga Inggris 6 Januari 2023, 17:26 -
Atletico Madrid Tolak Tawaran Manchester United untuk Joao Felix
Liga Spanyol 6 Januari 2023, 16:45 -
5 Bek Kanan yang Bisa Direkrut Manchester United di Januari 2023
Editorial 6 Januari 2023, 16:36
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40