Data dan Fakta Premier League: West Ham vs Liverpool
Dimas Ardi Prasetya | 3 November 2017 04:30
Bola.net - - Liverpool akan bertanding melawan West Ham di London Stadium di matchday 11 Premier League, Minggu dini hari WIB.
Di pertandingan ini, Jurgen Klopp pasti berharap anak-anak asuhnya bisa mempertahankan performa mereka. Sebab saat ini mereka berada dalam tren positif. Di sisi lain Slaven Bilic juga akan berusaha keras untuk bisa meraih kemenangan jika tak mau terbenam ke zona degradasi.
Sebelum pertandingan digelar, simak dahulu data dan fakta terkait pertemuan kedua tim tersebut.
Tak satu pun dari 12 pertemuan Premier League terakhir antara kedua belah pihak di markas West Ham berakhir dengan hasil imbang. Hammers memenangkan empat dan Liverpool delapan sejak bermain imbang 1-1 pada bulan Desember 2001.
Dalam kunjungan terakhir Liverpool ke London Stadium, mereka menang 0-4 untuk mencatatkan kemenangan liga terbesar mereka di laga tandang di markas West Ham dalam kompetisi EPL.
Semua 41 gol dari Chicharito telah dicetak dari dalam kotak penalti; hanya Tim Cahill (56) yang memiliki rekor 100% lebih tinggi dalam kompetisi ini.
Philippe Coutinho mengoleksi tiga gol dan tiga assist dalam lima laga terakhirnya melawan West Ham di semua kompetisi.
80% gol West Ham musim ini datang dari permainan terbuka sementara untuk Liverpool persentasenya mencapai 68,7%.
Andre Ayew telah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan terakhirnya di semua kompetisi untuk West Ham - lebih dari yang ia dapatkan di 10 sebelumnya.
Joe Hart adalah satu-satunya pemain yang bermain di setiap menit di pentas Premier League musim ini bagi West Ham (900 menit).
Roberto Firmino telah mencetak 24 gol di Premier League, lebih banyak dari pemain Liverpool lainnya sejak debutnya pada Agustus 2015.
Setelah kegagalan Mohamed Salah akhir pekan lalu, tidak ada tim yang gagal mencetak gol penalti lebih banyak dibanding Liverpool (34, sama dengan Arsenal) di Premier League.
Liverpool memiliki jumlah tembakan tertinggi kedua ke gawang di Premier League musim ini - 184.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Arsenal Ini Sebut Liverpool Tak Punya Keseimbangan Permainan
Liga Inggris 2 November 2017, 20:48 -
Gerrard Lempar Pujian Untuk Fabregas
Liga Champions 2 November 2017, 19:50 -
Gerrard Sarankan Chelsea Segera Berbenah Diri
Liga Inggris 2 November 2017, 19:24 -
Puncaki Klasemen, Can Minta Liverpool Tidak Senang-senang Dulu
Liga Champions 2 November 2017, 18:59 -
Emre Can Acungkan Jempol Atas Kesabaran Liverpool Kala Hadapi Maribor
Liga Champions 2 November 2017, 18:25
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39