Data dan Fakta Premier League: Bournemouth vs Arsenal
Gia Yuda Pradana | 24 November 2018 15:30
Bola.net - - Peringkat 6 Bournemouth akan menjamu peringkat 5 Arsenal pada matchweek 13 Premier League 2018/19, Minggu (25/11). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Vitality Stadium ini.
Dalam laga kandangnya melawan Arsenal di Premier League musim lalu, Bournemouth menang 2-1. Arsenal unggul melalui Hector Bellerin, tapi Bournemouth mampu membalikkan keadaan lewat Callum Wilson dan Jordon Ibe.
Kemenangan itu adalah satu-satunya kemenangan Bournemouth dalam enam pertemuan dengan Arsenal di Premier League (M1 S1 K4).
Callum Wilson selalu mencetak gol dalam tiga penampilan sebelumnya melawan Arsenal di Premier League (total 3 gol). Jika bisa kembali melakukannya di laga nanti, maka dia akan menyamai pencapaian Charlie Austin yang selalu mencetak gol dalam empat penampilan melawan Arsenal.
Bournemouth selalu kalah dengan skor 1-2 dalam dua laga terakhirnya di Premier League, yakni melawan Manchester United (kandang) dan Newcastle (tandang).
Selalu tercipta minimal tiga gol dalam tujuh dari delapan laga terakhir Bournemouth di Premier League.
Gol terbanyak untuk Bournemouth di Premier League 2018/19 sejauh ini: Callum Wilson (6).
Assist terbanyak untuk Bournemouth di Premier League 2018/19 sejauh ini: Ryan Fraser (6).
Enam dari sepuluh gol terakhir Arsenal di Premier League dicetak oleh pemain-pemain pengganti.
Arsenal sudah mencetak tujuh gol lewat pemain-pemain pengganti di Premier League musim ini, lebih banyak dibandingkan tim-tim lain.
Arsenal selalu imbang dalam tiga laga terakhirnya di Premier League: 2-2 vs Crystal Palace (tandang), 1-1 vs Liverpool (kandang), 1-1 vs Wolverhampton (kandang).
Selalu tercipta minimal tiga gol dalam sembilan dari sepuluh laga tandang terakhir Arsenal di Premier League.
Arsenal selalu mencetak dua gol atau lebih dalam lima laga tandang terakhirnya di Premier League.
Gol terbanyak untuk Arsenal di Premier League 2018/19 sejauh ini: Pierre-Emerick Aubameyang (7).
Assist terbanyak untuk Arsenal di Premier League 2018/19 sejauh ini: Aaron Ramsey, Hector Bellerin (masing-masing 4).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Arsenal Diklaim Bermain Ogah-ogahan Bersama Arsene Wenger
Liga Inggris 23 November 2018, 21:40 -
Diincar MU dan Arsenal, AS Roma Segera Pagari Cengiz Under
Liga Inggris 23 November 2018, 20:20 -
Arsenal Utus Pierre-Emerick Aubameyang Untuk Rayu Ousmane Dembele?
Liga Inggris 23 November 2018, 16:20 -
Unai Emery Belajar dari Pep Guardiola dan Diego Simeone
Liga Inggris 23 November 2018, 11:40 -
Sagna Sebut Pemain Arsenal Lebih Kerja Keras Sejak Dilatih Emery
Liga Inggris 23 November 2018, 09:00
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39