Darwin Nunez Sudah Melakukan Segalanya dengan Benar, tapi Bola Gak Mau Masuk!
Richard Andreas | 11 Januari 2024 14:45
Bola.net - Darwin Nunez main bagus, mendapatkan sejumlah peluang, melepas beberapa tembakan, tapi masih tidak bisa mencetak gol. Situasi ini terjadi hampir setiap pekan, bukan cerita baru.
Kamis (11/1/2024), Liverpool tampil tangguh untuk membekuk Fulham dengan skor 2-1. Kedua tim bertemu dalam duel leg pertama semifinal Carabao Cup 2023/2024. Di atas kertas, laga ini seharusnya mudah bagi Liverpool yang menurunkan banyak pemain inti.
Sayangnya, tim asuhan Jurgen Klopp bermain jauh di bawah standar. Mereka membiarkan lawan unggul lebih dahulu, gol Willian di menit ke-19 mengoyak gawang Caoimhin Kelleher.
Setelahnya, Liverpool mati-matian mengejar gol penyeimbang. Mereka sempat tertekan, sampai akhirnya bisa membalikkan kedudukan di babak kedua melalui aksi Curtis Jones (68') dan Cody Gakpo (71').
Nunez dua assist, tapi gak cetak gol
Kali ini, masuk di menit ke-56 dan langsung mengubah arah permainan Liverpool. Nunez terlibat langsung dengan dua assist untuk dua gol Liverpool. Dia meladeni Jones di menit ke-68, lalu meladeni Gakpo di menit ke-71.
Meski begitu, seharusnya kontrbusi Nunez bisa lebih dari itu. Dia mendapatkan beberapa peluang mencetak gol, tapi bola tidak mau masuk.
"Saya tidak tahu lagi bagaimana harus menjelaskan situasi Darwin. Saya sangat puas dengan reaksi Darwin dan bagaimana dia menerima kritik," ujar Jurgen Klopp.
"Namun, Anda tidak bisa jadi lebih tidak beruntung daripada dia dalam finishing. Dia melakukan segalanya dengan tepat, tapi bola tidak mau masuk."
Hasil dan jadwal Carabao Cup 2023/2024
Semifinal Leg 1
Rabu, 10 Januari 2024
Middlesbrough 1-0 Chelsea
Kamis, 11 Januari 2024
Liverpool 2-1 Fulham
Semifinal Leg 2
Rabu, 24 Januari 2024
03.00 WIB - Chelsea vs Middlesbrough
Kamis, 25 Januari 2024
03.00 WIB - Fulham vs Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liverpool Hari Ini, Kamis 11 Januari 2024: Vs Fulham Part 1
Liga Inggris 10 Januari 2024, 20:45 -
Newcastle Pulangkan Jordan Henderson ke Inggris?
Liga Inggris 10 Januari 2024, 20:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Korea Selatan vs Oman 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:12 -
Mateo Retegui Cedera, Absen Bela Timnas Italia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 06:11 -
Prediksi Jepang vs Bahrain 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:10 -
Prediksi Australia vs Indonesia 20 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:08 -
Prediksi Arab Saudi vs China 21 Maret 2025
Tim Nasional 20 Maret 2025, 06:05 -
Jay Idzes: Calon Pengganti Francesco Acerbi di Inter Milan
Liga Italia 20 Maret 2025, 05:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56