Dapat Dua Bek Baru, Chelsea Tidak Serius Datangkan Jules Kounde
Abdi Rafi Akmal | 13 Juli 2022 17:31
Bola.net - Lini belakang jadi salah satu sektor yang ingin diperkuat Chelsea musim panas ini. Bek milik Sevilla Jules Kounde juga sempat masuk dalam radar, tetapi rumor tersebut lambat laun menguap.
Jules Kounde muncul lebih dulu jadi opsi utama yang ingin didatangkan The Blues. Pemain berusia 23 tahun itu jadi favorit pemain Thomas Tuchel untuk menambah kekuatan timnya.
Ketertarikan Chelsea untuk Kounde juga ada sejak musim lalu. Hanya saja, Sevilla melakukan manuver dengan menawarkan kontrak yang lebih tinggi pada bek tengah mudanya tersebut.
Sampai musim panas ini, Chelsea kembali tertarik mendatangkan Kounde ke Stamford Bridge. Walaupun Chelsea dilaporkan tidak pernah serius melakukan negosiasi.
Hanya Taktik
Dilansir dari AS via Express, Jules Kounde kehilangan kesabarannya. Chelsea dianggap hanya melancarkan taktik ketertarikan kepada sang pemain, walaupun sebetulnya mengincar pemain lain.
Seperti yang diketahui, Kounde bukan satu-satunya pemain belakang yang dikaitkan kepindahannya ke Chelsea. Ada sejumlah nama lain yang sempat mencuat.
Presnel Kimpembe, Matthijs De Ligt, dan Milan Skriniar sempat jadi rumor terhangat untuk jadi pemain baru Chelsea. Namun ketiga pemain tersebut juga tidak ada yang terealisasi.
Kounde Bukan Sasaran Utama
Dalam laporan yang sama, Kounde disebut-sebut bukanlah prioritas utama Chelsea. Sebab, The Blues belum melempar tawaran resmi pada pemain.
Beda halnya dengan musim panas sebelumnya. Chelsea dan Kounde bahkan sudah mencapai kesepakatan personal, tetapi berujung gagal karena diblok oleh Sevilla yang menawarkan perpanjangan kontrak.
Hal tersebut semakin jelas saat Chelsea lebih ngotot dalam perburuan De Ligt dari Juventus. Kemudian ketika tahu akan gagal, Chelsea bergerak cepat amankan Koulibaly dari Napoli.
Amankan Dua Pemain
Sementara itu, Chelsea dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan dua pemain belakang. Mereka adalah Kalidou Koulibaly dan Nathan Ake dari Manchester City.
Napoli sudah mengiyakan tawaran harga dari Chelsea sebesar 34 juta Poundsterling. Sementara itu, proses negosiasi Ake juga dikatakan berjalan positif lantaran kedua belah pihak sudah mencapai kesepakatan personal.
Sumber: AS via Express
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Reece James: Chelsea Tidak Banyak Berubah Sejak Todd Boehly Datang
Liga Inggris 12 Juli 2022, 17:45 -
De Ligt Ketikung, Chelsea Segera Urus Transfer Kalidou Koulibaly
Liga Inggris 12 Juli 2022, 17:30 -
Barcelona Masih Gelap, Robert Lewandowski Siap Melipir ke Chelsea
Bundesliga 12 Juli 2022, 17:00
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39