Curi Start, Juventus Bakal Boyong Bintang Bundesliga Ini di Januari 2022
Serafin Unus Pasi | 14 November 2021 01:30
Bola.net - Klub Serie A, Juventus mulai bergerak untuk mengamankan jasa Denis Zakaria. Si Nyonya Tua dilaporkan akan mencuri start dengan mendatangkan sang gelandang di Januari 2022 nanti.
Tiga tahun terakhir, nama Zakaria tengah naik daun di Bundesliga. Ia menunjukkan performa yang ciamik di lini tengah Borussia Monchengladbach.
Pemain berusia 24 tahun iutu akan berstatus sebagai free agent di musim panas 2022 nanti. Alhasil banyak tim tim top yang tertarik mengamankan jasa sang gelandang.
Dilansir Tuttosport, Juventus adalah salah satu tim yang tertarik mendapatkan jasa pemain Timnas Swiss itu. SI Nyonya tua memutuskan untuk mencuri start untuk transfer ini.
Simak rencana Juventus untuk mengamankan jasa Zakaria di bawah ini.
Curi Start
Menurut laporan tersebut, Juventus tidak akan mencoba mendatangkan Zakaria di musim panas 2022 nanti. Melainkan, si nyonya tua bakal memboyongnya di Januari 2022 nanti.
Juventus tahu bahwa Zakaria punya banyak peminat. Sehingga kansnya untuk mendapatkan jasa sang gelandang lebih kecil di musim panas nanti.
Itulah mengapa mereka mencoba mendatangkannya di Januari 2022 nanti, di mana Monchengladbach bakal lebih suka melepaskan sang pemain di bulan Januari ketimbang sebagai free agent.
Dapat Kortingan
Laporan itu mengklaim bahwa Juventus punya alasan mengapa mereka mengejar Zakaria di bulan Januari. Karena mereka bisa mendapatkan diskon untuk harga sang gelandang.
Di musim panas kemarin, Zakaria dibanderol dengan harga yang cukup mahal. Ia dibanderol di kisaran 30 juta Euro.
Namun dengan kontraknya yang sudah hampir habis, mereka optimistis bisa mendapatkan diskon yang lebih besar. Sehingga keuangan mereka sanggup untuk mendapatkan sang pemain.
Pesaing
Juventus memang memiliki banyak pesaing untuk Zakaria. Di Jerman, Borussia Dortmund dilaporkan tengah ambil ancang-ancang untuk mengamankan jasanya.
Sementara di Italia pun ada klub yang tertarik memboyong Zakaria. Mereka adalah AS Roma yang sangat ingin memboyong sang gelandang di musim panas nanti.
Klasemen Serie A
(Tuttosport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilepas Juventus, Adrien Rabiot Bakal Gabung Klub EPL Ini
Liga Italia 12 November 2021, 19:15 -
Perkuat Lini Serang, Tottenham Incar Winger Juventus Ini
Liga Italia 12 November 2021, 16:47 -
5 Klub Premier League yang Bisa Tampung Aaron Ramsey di Januari 2022
Editorial 12 November 2021, 14:35 -
Dicuekin Dusan Vlahovic, Arsenal Beralih ke Dejan Kulusevski
Liga Italia 12 November 2021, 01:01 -
Kabar Bagus untuk Juventus, Ada Klub Liga Inggris yang Siap Tampung Ramsey
Liga Inggris 11 November 2021, 21:54
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39