Courtois Ungkap Rahasia Bagaimana Conte Ubah Chelsea
Afdholud Dzikry | 2 Desember 2016 15:45
Bola.net - - Kiper Chelsea, Thibaut Courtois mengungkapkan pujiannya kepada pelatih Antonio Conte atas apa yang telah dia lakukan dan pengaruh besar yang dia berikan di skuat The Blues musim ini.
The Blues saat ini berada di puncak klasemen sementara Premier League setelah memenangkan tujuh pertandingan terakhir mereka. Dan Courtois percaya bahwa ekspektasi besar kepada Conte saat dirinya datang kini telah terbukti membuat perbedaan.
Dan menurut Courtois, salah satu rahasia di balik kesuksesan pelatih asal Italia itu adalah bagaimana caranya memimpin latihan dan juga bagaimana dirinya mengubah beberapa sesi latihan lebih pada belajar taktik dan menonton rekaman pertandingan.
Conte melakukan lebih banyak pada taktik dan video, tapi anda bisa melihat itu di pertandingan bahwa itu benar-benar bermanfaat bagi kami, ujarnya.
Ok, itu tak selalu apa yang pemain ingin lakukan dalam sesi latihan. Banyak pemain ingin melakukan tembakan, bermain game kecil dan bersenang-senang, tapi anda harus melakukan apa yang diperlukan juga. Anda harus melakukan taktik untuk memenangkan pertandingan karena bila anda organisasi yang baik, atau tahu apa yang harus dilakukan, anda akan tahu di mana kelemahan lawan, sambungnya.
Kami sudah melakukan sesi taktik sejak pramusim. Pemain butuh waktu untuk terbiasa dengan cara baru itu bekerja. Kami ingin main di Eropa, semua orang ingin. Tapi mungkin dengan sistem baru dan kebutuhan agar terbiasa dengan sistem kerja baru ini, maka waktu ekstra ini membantu, tandasnya.
Bila anda memiliki pertandingan di akhir pekan, anda bisa bekerja pada hari Selasa, Rabu, Kamis dan Jumat untuk melakukan segala sesuatunya lebih intens, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man City vs Chelsea Diprediksi Akan Berakhir dengan Skor 2-1
Liga Inggris 1 Desember 2016, 21:20 -
Head-to-head: Manchester City vs Chelsea
Liga Inggris 1 Desember 2016, 17:06 -
Data dan Fakta Premier League: Manchester City vs Chelsea
Liga Inggris 1 Desember 2016, 17:05 -
Prediksi Manchester City vs Chelsea 3 Desember 2016
Liga Inggris 1 Desember 2016, 17:00 -
Manchester City, Ujian Besar Untuk Sistem Permainan Chelsea
Liga Inggris 1 Desember 2016, 13:30
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39