Courtois Sebut Chelsea Tak Dibuat Panik Rumor Costa
Rero Rivaldi | 24 Januari 2017 12:30
Bola.net - - Kiper , Thibaut Courtois, berkeras bahwa timnya sama sekali tidak panik usai beredar kabar yang mengatakan Diego Costa bertengkar dengan Antonio Conte.
Striker Spanyol dicoret oleh Conte di pertandingan melawan Leicester, usai insiden yang terjadi di sesi latihan. Klub dan Conte berkeras Costa mengalami cedera punggung, namun pemain berusia 28 tahun diklaim mendapat tawaran masif dari Tiongkok.
Namun sang striker kemudian kembali berlatih dan masuk tim utama di laga melawan Hull. Dan ia mencetak gol pembuka di laga tersebut untuk membantu Chelsea menang 2-0 atas The Tigers, dan kini unggul delapan angka di puncak klasemen.
Kami amat tenang mengenai hal tersebut, karena kami tahu apa yang terjadi dengan Diego, tutur Courtois menurut Express.
Spekulasi yang ada di media hanya untuk orang luar dan mungkin tim lain merasa senang dengan hal tersebut. Namun kami tahu dia hanya mengalami cedera kecil dan kadang anda memang harus absen. Kemarin dia kembali, fit, dan mencetak satu gol, jadi itu bagus.
Ada terlalu banyak pembicaraan mengenai dirinya pekan lalu. Dia terus tenang dan terus bekerja keras di sesi latihan, dan dia menunjukkan itu di pertandingan.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedro Mengklaim Diego Costa Bahagia di Chelsea
Liga Spanyol 23 Januari 2017, 23:57 -
Klopp Akan Berjuang Raih Semua Trofi Yang Ada
Liga Inggris 23 Januari 2017, 22:58 -
Pedro: Costa Penyerang Sempurna untuk Chelsea
Liga Inggris 23 Januari 2017, 22:46 -
Fabregas Ungkap Kesedihannya di Chelsea
Liga Inggris 23 Januari 2017, 21:32 -
Cahill Jenguk Mason di Rumah Sakit
Liga Inggris 23 Januari 2017, 21:06
LATEST UPDATE
-
Juventus Terancam Jual Pemain untuk Tutupi Biaya Pemecatan Motta
Liga Italia 26 Maret 2025, 07:43 -
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10