Courtois: Cech atau Begovic Tak Ada Bedanya Buat Saya

Editor Bolanet | 24 Juli 2015 10:19
Courtois: Cech atau Begovic Tak Ada Bedanya Buat Saya
Thibaut Courtois (c) AFP
- Thibaut Courtois mengatakan bahwa ia siap terus bekerja keras demi mengamankan tempat sebagai kiper inti di musim kompetisi yang akan datang.

Pemain Belgia tersebut harus bersaing dengan Petr Cech untuk memikat Jose Mourinho musim lalu. Namun usai sang legenda dijual ke musim panas ini, Courtois langsung dihadapkan pada persaingan anyar dengan Asmir Begovic, yang didaratkan klub dari Stoke City.

Musim lalu saya tahu bahwa Petr amat ingin bermain. Saya mendapat kepercayaan dari manajer dan tim dan saya kira saya sudah melakukan tanggung jawab saya dengan benar, tutur Courtois pada The Mirror.

Anda tahu bahwa ketika Anda harus bersaing dengan kiper terbaik, anda harus bermain dengan amat bagus. Asmir dan Petr tak ada bedanya bagi saya, pungkasnya.

Chelsea baru saja menelan kekalahan 2-4 atas New York Red Bulls di laga pra-musim perdana mereka pekan ini. [initial]

 (mir/rer)