Costa Dukung Fabregas Balikkan Keadaan di Chelsea

Editor Bolanet | 4 Oktober 2016 11:04
Costa Dukung Fabregas Balikkan Keadaan di Chelsea
Diego Costa (c) Chelsea
- Diego Costa mendukung Cesc Fabregas untuk membalikkan situasi sulit yang ia alami di musim ini.


Fabregas tidak masuk dalam rencana utama manajer Antonio Conte di Stamford Bridge. Pemain berusia 29 tahun tak kunjung turun sebagai starter di Premier League musim ini dan memancing banyak keraguan mengenai masa depannya di London.


Ia sempat dikaitkan dengan rencana pindah ke AC Milan, dalam kesepakatan yang bisa membuat bek Mattia De Sciglio pindah ke London.


Penurunan performa Fabregas di level domestik membuatnya tidak mendapat tempat di skuat inti Spanyol, jelang laga Kualifikasi Piala Dunia melawan Italia dan Albania.


Namun Costa, yang mendapatkan kesempatan dari manajer Julen Lopetegui, mengaku percaya bahwa rekannya di The Blues akan bisa kembali ke timnas dalam waktu dekat.


Cesc tahu bahwa ia punya banyak kesempatan untuk kembali, tutur Costa menurut AS.


Ia tidak bermain sekarang karena ada banyak alasan, namun ia tahu bahwa ia akan mendapat kesempatan lagi, karena kemampuan yang ia punya. [initial]




 (as/rer)