Conte Samai Rekor 29 Kemenangan Era Mourinho
Gia Yuda Pradana | 16 Mei 2017 09:43
Bola.net - - Sang juara Chelsea menang 4-3 menjamu Watford dalam pertandingannya yang ke-37 mereka di Premier League 2016/17. Pasukan Antonio Conte pun meraih kemenangan ke-29 mereka.
Chelsea sukses menyamai rekor kemenangan terbanyak dalam satu musim Premier League, yang sebelumnya dicapai oleh The Blues sendiri dua kali. Itu terjadi pada musim 2004/05 dan 2005/06, di periode pertama kepelatihan Jose Mourinho.
Laga sengit tersaji di Stamford Bridge, Selasa (16/5). Chelsea unggul lewat gol John Terry menit 22, tapi bisa dibalas oleh Etienne Capoue menit 24. Chelsea lalu kembali memimpin 3-1 melalui gol-gol Cesar Azpilicueta menit 36 dan Michy Batshuayi menit 49, tapi lagi-lagi bisa dibalas oleh Watford lewat Daryl Janmaat menit 51 dan Stefano Okaka menit 74. Gol penentu kemenangan Chelsea dicetak Cesc Fabregas pada menit 88.
Chelsea meraih kemenangan ke-29 mereka di Premier League musim ini. Rekor 29 kemenangan dari musim 2004/05 dan 2005/06 pun sukses mereka samai.
Pada musim 2004/05, di bawah kepelatihan Mourinho, Chelsea juga meraih 29 kemenangan dan finis sebagai juara di atas . Pada edisi berikutnya, masih bersama Mourinho, Chelsea kembali membukukan 29 kemenangan dalam satu musim dan finis sebagai juara di atas Manchester United.
Musim ini, Conte membawa Chelsea menyamai dua rekor dari era Mourinho tersebut. Sama seperti sebelumnya, The Blues kali ini pun finis sebagai kampiun.
Conte bahkan berpeluang membawa Chelsea mengukir rekor anyar, yakni 30 kemenangan dalam semusim jika bisa menang menjamu Sunderland pada laga pemungkas.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Trofi Premier League Tidak Cukup, Luiz Juga Ingin FA Cup
Liga Inggris 15 Mei 2017, 23:17 -
Luiz Beber Rahasia Kesuksesan Conte di Chelsea
Liga Inggris 15 Mei 2017, 22:28 -
Fabregas: Chelsea Bisa Lukai Arsenal
Liga Inggris 15 Mei 2017, 21:55 -
Hasselbaink Ingin Lihat Terry Main di Laga Terakhir Chelsea
Liga Inggris 15 Mei 2017, 21:27 -
Legenda Arsenal Ini Bahagia Kante Terima Penghargaan PFA
Liga Inggris 15 Mei 2017, 15:45
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39