Conte: Moses Layak Dapat Kontrak Baru
Serafin Unus Pasi | 4 Maret 2017 18:30
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte buka suara mengenai keputusannya memberikan kontrak baru kepada Victor Moses. Conte menilai pemain 26 tahun itu memang pantas mendapat kontrak baru berkat penampilan impresifnya musim ini.
Moses sendiri merupakan salah satu pemain yang performanya menanjak di bawah asuhan Conte. Di bawah kepemimpinan mantan pelatih Timnas Italia itu, Moses bersinar setelah posisinya digeser agak ke belakang menjadi seorang wingback.
Berkat performa impresifnya tersebut, mantan pemain Wigan Athletic ini mendapatkan kontrak baru di Stamford Bridge. Ia menandatangani kontrak baru yang akan mengikatnya di London hingga tahun 2021 mendatang.
Conte sendiri merasa senang dengan perpanjangan kontrak tersebut, karena menurutnya Moses merupakan seorang pemain yang cemerlang. Pertama, saya rasa sangat tepat menyebutkan bahwa Moses memang pantas mendapatkan kontrak baru, tutur Conte seperti yang dilansir Squawka.
Dia adalah pria yang baik. Dia adalah pemain yang baik, ia memiliki teknik yang hebat dan ia punya kemauan untuk bertarung. Ia pantas mendapatkan kontrak ini.
Ketika saya melihatnya di sesi pra musim, saya yakin bahwa ia harus bertahan di tim ini selama musim ini. Saya bilang saya berharap ia bahagia dengan kontrak baru itu dan ia bilang ia sangat bahagia dan ia ingin membuktikan dirinya bahwa ia siap untuk bermain bagi Chelsea.
Saya bahagia dengannya, ia pantas mendapatkan kontak barunya tersebut, dan tidak ada yang mendapat hadiah tersebut dengan cuma-cuma. tandas mantan pelatih Juventus tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jawaban Conte Atas Ketertarikan Inter Milan
Liga Inggris 3 Maret 2017, 22:01 -
Pengalaman Jadi Kunci Chelsea Kejar Juara Premier League
Liga Inggris 3 Maret 2017, 20:07 -
Data dan Fakta Premier League: West Ham United vs Chelsea
Liga Inggris 3 Maret 2017, 15:40 -
Prediksi West Ham United vs Chelsea 7 Maret 2017
Liga Inggris 3 Maret 2017, 15:35 -
Keown: Kante Merevolusi Tugas Seorang Gelandang
Liga Inggris 3 Maret 2017, 13:50
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39