Conte: Juara Liga Champions Butuh Keberuntungan
Ari Prayoga | 5 Mei 2018 06:48
Bola.net - - Manajer Chelsea, Antonio Conte menyatakan bahwa tak seperti di liga lokal, diperlukan keberuntungan lebih besar untuk menjadi juara di kompetisi antarklub nomor wahid Eropa, Liga Champions.
Perjalanan Chelsea di Liga Champions musim ini harus terhenti di babak 16 besar. Kala itu The Blues disingkirkan raksasa Spanyol, Barcelona.
Di Premier League yang memainkan total 38 laga dalam semusim, Conte menyebut tim yang memang layak juara lah yang akan keluar sebagai juara. Namun tidak demikian di Liga Champions.
Di Liga Champions, ketika Anda mencapai 16 besar atau perempat final atau semifinal, satu situasi -positif atau negatif- bisa mengubah masa depan Anda di kompetisi ini. Untuk alasan ini, saya pikir memenangi Liga Champions harus lebih beruntung, ujar Conte seperti dikutip Soccerway.
Anda harus tampil bagus untuk meraihnya, tapi di saat yang sama Anda harus beruntung. Satu keputusan wasit bisa menentukan masa depan Anda, lanjutnya.
Di turnamen kecil, seperti Piala FA atau Piala EFL atau Liga Champions atau Liga Europa, terkadang satu keputusan bisa mengubah masa depan Anda. Terkadang Anda beruntung atau tidak beruntung, tandasnya.
Akhir pekan ini Chelsea bakal menghadapi Liverpool yang baru saja memastikan lolos ke partai final Liga Champions musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Sisa Musim Ini, Conte Tak Akan Tiru Mourinho
Liga Inggris 4 Mei 2018, 23:27 -
Ditanya Soal Martial, Conte: Ini Tidak Sopan
Liga Inggris 4 Mei 2018, 22:50 -
Hadapi Chelsea, Liverpool Tetap Main Full Team
Liga Inggris 4 Mei 2018, 22:21 -
Duel Kontra Chelsea Jadi Pertandingan Terbesar Klopp
Liga Inggris 4 Mei 2018, 21:50 -
Terus Ditanya Soal Masa Depannya, Conte Bete
Liga Inggris 4 Mei 2018, 21:24
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39