Conte Ingin Kekalahan 0-3 Dari Arsenal Sebagai Cambuk
Afdholud Dzikry | 4 Februari 2017 09:15
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengatakan bahwa kekalahan 0-3 dari Arsenal di pertemuan pertama harus menjadi cambuk timnya untuk lebih baik saat kembali bertemu dengan lawan yang sama akhir pekan ini.
Chelsea memang memiliki nasib buruk saat melawat ke Emirates Stadium di awal musim ini. The Blues saat itu harus rela menelan kekalahan telak tiga gol tanpa balas dan semua gol itu terjadi di babak pertama.
Karena itu, jelang pertemuan di Stamford Bridge akhir pekan ini, Conte mengingatkan pentingnya kekalahan itu menjadi pembelajaran bagi anak asuhnya untuk tak mengulanginya. Terlebih, kekalahan itu diharapkan menjadi cambuk untuk menang di kandang sendiri.
Kekalahan itu sudah lama, tapi kekalahan dari Arsenal itu penting untuk diingat, ujarnya.
Ini kekalahan yang buruk, 0-3 di babak pertama. Dalam pikiran saya, kekalahan ini selalu hadir. Dan saya berharap juga itu adalah dalam pikiran pemain saya karena laga nanti akan sangat sulit, tambahnya.
Banyak hal yang sudah berubah saat ini. Jelas kami merupakan sebuah tim, kami ingin memiliki pertandingan bagus melawan Arsenal dan mencoba menang, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Desailly Yakin David Luiz Bisa Jadi Bek Terbaik di Dunia
Liga Inggris 3 Februari 2017, 23:33 -
Klopp Tak Janji Akan Bisa Bersikap Santun di Pinggir Lapangan
Liga Inggris 3 Februari 2017, 23:15 -
Todongan Pisau Antar David Luiz Balik ke Chelsea
Liga Inggris 3 Februari 2017, 21:54 -
Chelsea Buka Pintu Pulang untuk Lampard
Liga Inggris 3 Februari 2017, 21:31 -
Di Bawah Asuhan Conte, Chelsea Dijejali Latihan Taktik Tiap Hari
Liga Inggris 3 Februari 2017, 21:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23