Conte Disodori Alternatif Pengganti Batshuayi di Januari
Rero Rivaldi | 10 November 2017 15:40
Bola.net - - mengincar Christian Benteke dan Richmond Boakye di Januari, menurut laporan yang beredar di Inggris.
The Blues terlalu bergantung pada Alvaro Morata musim ini, usai melepas Diego Costa ke Atletico Madrid di musim panas.
Michy Batshuayi bermain cukup bagus sebagai pelapis, dengan membuat tujuh gol di semua kompetisi. Namun demikian, Antonio Conte enggan menurunkan pemain 24 tahun sebagai starter, dan justru memilih memainkan Eden Hazard di tengah ketika Morata cedera.
Dan The Telegraph mengatakan bos The Blues tak yakin dengan kemampuan Batshuayi dan sudah mengincar dua striker untuk didatangkan di Januari.
Laporan tersebut mengatakan bahwa Conte tengah mengincar pemain Crystal Palace, Christian Benteke, dan juga bintang Red Star Belgrade, Richmond Boakye.
Benteke merupakan kawan dekat Hazard dan sudah membuktikan sanggup mencetak banyak gol di Premier League jika mendapat servis yang tepat. Ia mungkin akan meninggalkan Palace, yang tengah ada di papan bawah klasemen.
Boakye, sementara itu, sudah mencetak 29 gol dalam 41 pertandingan.
Batshuayi sendiri akan dipinjamkan ke tim lain jika ada striker baru datang di musim dingin. Eks pemain Marseille itu kesulitan bermain reguler musim ini dan baru enam kali dimainkan sebagai starter.
Kontraknya di Stamford Bridge masih berlaku hingga 2021 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Klub Dukung Conte Lebih Sukses di Chelsea
Liga Inggris 9 November 2017, 21:46 -
Penampilan Gelandang Muda Roma ini Sukses Curi Perhatian Chelsea
Liga Inggris 9 November 2017, 20:24 -
Lampard Yakin Chelsea Bisa Kalahkan Tim Manapun
Liga Inggris 9 November 2017, 20:07 -
Kenangan Terindah Hazard Bukan Bersama Chelsea
Liga Inggris 9 November 2017, 17:51 -
Hazard Buka Pintu Gabung Madrid
Liga Inggris 9 November 2017, 17:01
LATEST UPDATE
-
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49 -
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40