Conte Akan Tegur Morata Terkait Perilakunya Di Lapangan
Yaumil Azis | 12 Maret 2018 12:02
Bola.net - - Pelatih Chelsea Antonio Conte akan menegur Alvaro Morata agar bersikap yang lebih baik saat berada di Lapangan. Pemain tersebut menunjukkan rasa frustasinya dengan menjatuhkan bendera yang sedang dipegang oleh asisten wasit di pinggir lapangan.
Dalam pertandingan tersebut, Chelsea berhasil menang dengan skor tipis 2-1 atas tamunya Crystal Palace dalam ajang Premier League, Minggu (11/3) kemarin. Gol Chelsea tercipta melalui aksi Willian dan gol bunuh diri Martin Kelly di babak pertama.
Conte yakin bisa membicarakan perilaku indisipliner tersebut bersama Morata. Kepada media, Ia mengaku sering membicarakan hal-hal yang perlu diperbaiki bersama para pemainnya.
Biasanya saya suka berbicara dengan pemain saya secara berhadapan terutama bila ada situasi yang harus diperbaiki, ujarnya.
Tapi pastinya, situasi ini bisa diperbaiki bersama Alvaro, lanjutnya.
Ia juga mengerti bahwa sang pemain telah menyadari kesalahannya. Dia juga beranggapan bahwa seharusnya Morata bisa terhindar dari kartu kuning yang ia dapatkan dalam pertandingan tersebut.
Dia paham ada kesalahan di sana. Dalam kasus ini, saya pikir dia bisa saja menghindari kartu kuning, tandasnya.
Meskipun menang, Chelsea masih tertahan di peringkat lima klasemen Premier League saat ini. The Blues terpaut empat poin dengan penghuni posisi empat Liverpool yang pada akhir pekan kemarin kalah atas Manchester United dengan skor 1-2.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tunjuk Agen Baru, Lewandowski Hengkang di Akhir Musim?
Liga Inggris 11 Maret 2018, 15:50 -
Conte Indikasikan Rudiger Comeback Kontra Barcelona
Liga Champions 11 Maret 2018, 15:30 -
Tandang ke Camp Nou, Conte Minta Chelsea Jaga Fokus
Liga Inggris 11 Maret 2018, 15:10 -
Valverde: Kalahkan Chelsea Bukan Perkara Mudah
Liga Champions 11 Maret 2018, 13:30 -
Rakitic: Chelsea Kerikil Tajam Untuk Barcelona
Liga Champions 11 Maret 2018, 11:10
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39