Cole: Roma Harusnya Menang

Editor Bolanet | 1 Oktober 2014 07:23
Cole: Roma Harusnya Menang
Ashley Cole. (c) AFP
- Bek AS Roma, Ashley Cole, merasa bahwa timnya tampil baik di Etihad dini hari tadi dan layak untuk menang atas Manchester City.

Dalam pertandingan yang digelar dalam rangka matchday ke-2 Liga Champions tersebut, runner-up Serie A musim lalu harus rela berbagi angka dengan sang juara Inggris, usai duel berakhir dengan skor 1-1.

Saya pikir itu adalah penampilan yang bagus dari tim, usai kami tertinggal 0-1 di awal pertandingan. Kami menunjukkan banyak karakter, determinasi, dan percaya bahwa kami bisa mendapat hasil positif di sini, tutur Cole pada ITV.

Mungkin kami harusnya menang, anda tidak pernah tahu, namun tim bisa bangga pada diri mereka sendiri hari ini - usai bermain melawan juara Inggris dan sebuah tim yang hebat, pungkasnya.

Roma bakal ditantang di Serie A akhir pekan ini. [initial]

 (itv/rer)