Colback Ingin 'Chelsea-kan' Arsenal

Editor Bolanet | 12 Desember 2014 11:08
Colback Ingin 'Chelsea-kan' Arsenal
Jack Colback (c) AFP
- Gelandang , Jack Colback memberikan peringatan keras kepada calon lawan yang akan dihadapi timnya akhir pekan ini, . Colback menyatakan bahwa timnya punya potensi untuk membekuk The Gunners di Emirates Stadium (14/12).

Kepercayaan diri pemain 25 tahun tersebut dilandasi kemenangan krusial 2-1 yang diraih The Magpies atas pekan lalu. Hasil tersebut menjadikan Newcastle sebagai tim pertama yang mengalahkan sang pemuncak klasemen di sepanjang musim ini.

Colback melihat bahwa ada kemiripan gaya permainan antara Chelsea dan Arsenal, dan menyatakan bahwa timnya juga berpotensi menang melawan tim yang diarsiteki Arsene Wenger tersebut.

Kami berangkat menuju Arsenal dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka mirip dengan Chelsea dari cara bermain, jadi kami akan melakukan hal yang kurang lebih sama seperti pekan lalu untuk meraih kemenangan, ungkap Colback seperti dilansir Daily Mail.

Saya menikmati kemenangan lawan Chelsea. Senang bisa membuktikan diri menghadapi tim yang memuncaki klasemen dan mengakhiri laga dengan kemenangan.[initial]

  (dym/mri)