Cody Gakpo Prioritaskan Pindah ke Manchester United di 2023?
Serafin Unus Pasi | 29 September 2022 18:51
Bola.net - Ada angin segar datang bagi Manchester United. Cody Gakpo dilaporkan akan memprioritaskan pindah ke Manchester United di tahun 2023.
Dua musim terakhir, Gakpo memang jadi andalan di PSV Eindhoven. Sang pemuda konsisten mencetak banyak gol bagi raksasa Belanda itu.
Di musim 2022/23 ini Gakpo kembali menunjukkan kemoncerannya di Eredivisie. Alhasil banyak klub top Eropa tertarik untuk mengamankan jasanya di tahun 2023 nanti.
Dilansir Forbes, Gakpo sudah menentukan kemana ia akan cabut di tahun 2023. Ia dilaporkan ingin membela Manchester United.
Simak situasi transfer Gakpo di bawah ini.
Sudah Sepakat
Menurut laporan tersebut, Gakpo memprioritaskan untuk pindah ke Manchester United karena ia sudah menjalin kesepakatan pribadi dengan Setan Merah.
Sang striker seharusnya pindah ke Old Trafford di musim panas kemarin. Namun karena satu dan dua hal, MU tidak jadi mengangkutnya di musim panas kemarin.
Namun kesepakatan antara MU dan Gakpo masih terjalin. Jadi sang pemain akan memprioritaskan pindah ke Manchester United jika ia cabut dari PSV di tahun 2023.
Bakal Diangkut
Laporan itu juga mengklaim bahwa Gakpo tidak perlu khawatir. Karena MU bakal mengangkutnya di tahun 2023.
Ini disebabkan Manchester United bakal kekurangan striker. Pasalnya Cristiano Ronaldo bakal cabut dari Old Trafford di musim depan.
Gakpo jadi prioritas utama perekrutan Manchester United. Jadi manajemen MU akan menyusun proposal pembelain sang striker dalam waktu dekat ini.
Harga Terjangkau
Manchester United dilaporkan tidak perlu keluar uang terlalu besar untuk mengamankan jasa Gakpo di tahun 2023 mendatang.
PSV Eindhoven dilaporkan siap melepaskan sang pemain di kisaran angka 35 juta Euro di tahun 2023 nanti.
Klasemen Premier League
(Forbes)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pembelaan Legenda MU untuk Bek Liverpool, Van Dijk: Masih yang Terbaik
Liga Inggris 28 September 2022, 22:22 -
Terungkap, Manchester United Sempat Coba Rekrut Pemain PSG Ini
Liga Inggris 28 September 2022, 21:24 -
Ketimbang ke Man City, Jude Bellingham Disarankan Pindah ke Manchester United
Liga Inggris 28 September 2022, 21:03 -
Kabar Baik atau Buruk? Harry Maguire Cedera Jelang Derby Manchester
Liga Inggris 28 September 2022, 20:51
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40