Clemence: Mignolet Krusial Bagi Liverpool
Serafin Unus Pasi | 18 Mei 2017 12:41
Bola.net - - Legenda Liverpool, Ray Clemence baru-baru ini melayangkan pujian kepada kiper The Reds, Simon Mignolet. Clemence menyebut Liverpool bisa bertahan di zona Liga Champions berkat ketangguhan Mignolet di bawah mistar gawang mereka.
Pada awal musim lalu, tempat Mignolet di bawah mistar gawang Liverpool sempat tergeser. Ia digantikan oleh rekrutan baru Liverpool, Loris Karius.
Namun karena performa inkonsisten Karius, Klopp memutuskan untuk kembali menggunakan Mignolet. Kiper Timnas Belgia itu membayar kepercayaan Klopp dengan performa apiknya, sehingga ia terus bertahan sebagai kiper utama The Reds hingga hari ini.
Clemence sendiri percaya bahwa performa apik Mignolet pantas mendapat apresiasi lebih. Saya tidak pernah memberikannya nasehat apapun, namun saya men-tweet mengenai performanya dan ia berterima kasih atas komentar saya, tutur Clemence kepada Liverpool Echo.
Ada perbedaan antara membuat penyelamatan yang hebat dan membuat penyelamatan yang mengubah permainan, seperti yang dilakukan Simon pada pertandingan melawan Stoke, West Brom dan Watford.
Ada perbedaan yang jelas antara menang, seri dan kalah dalam pertandingan jadi penyelamatan yang ia lakukan benar-benar krusial bagi harapan Liverpool menembus Liga Champions musim ini. tutup mantan kiper The Reds tersebut.
Baca Juga:
- Firmino Absen Di Laga Terakhir Liverpool Musim Ini?
- Cech Yakinkan Arsenal Agar Tak Perlu Malu Main di Liga Europa
- Eks Liverpool Kuyt Pensiun usai Antar Feyenoord Juara
- Suarez Pernah Bermain Dengan Engkel Bengkak di Liverpool
- Liverpool Berpeluang Besar Dapatkan Rafinha
- Barca Diyakini Tak Akan Mau Tebus Coutinho 90 Juta Euro
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Liverpool Kuyt Pensiun usai Antar Feyenoord Juara
Liga Eropa Lain 17 Mei 2017, 23:07 -
Suarez Pernah Bermain Dengan Engkel Bengkak di Liverpool
Liga Inggris 17 Mei 2017, 22:46 -
Liverpool Berpeluang Besar Dapatkan Rafinha
Liga Inggris 17 Mei 2017, 22:12 -
Barca Diyakini Tak Akan Mau Tebus Coutinho 90 Juta Euro
Liga Spanyol 17 Mei 2017, 20:59 -
Countinho Diklaim Akan Kesulitan di Skuat Barca
Liga Spanyol 17 Mei 2017, 20:31
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40