City Ingin Beli Enam Pemain Lagi, Termasuk Pogba
Editor Bolanet | 3 Juni 2016 07:54
Usai membeli Ilkay Gundogan dengan harga 20 juta poundsterling, Josep Guardiola masih ingin memperkuat timnya.
Bek Athletic Bilbao, Aymeric Laporte, disebut akan menyusul pemain Jerman untuk datang ke Etihad.
Dan menurut Manchester Evening News, Guardiola ingin mendatangkan lagi seorang gelandang, bek tengah, dua bek baru, dan seorang striker, sebelum bursa transfer musim panas ditutup.
Toni Kroos dan Paul Pogba, disebut masuk dalam radar Guardiola. Namun untuk pemain yang disebut terakhir, City harus bersaing dengan Manchester United, yang kabarnya siap membeli gelandang Prancis dengan harga 60 juta poundsterling.
Guardiola sendiri sebelumnya disebut menginginkan bujet transfer 200 juta poundsterling, yang akan sama dengan yang diberikan oleh United pada Mourinho, meski tidak ingin menggunakan setengahnya hanya untuk membeli Pogba.
Laporan yang sama juga mengatakan City masih tertarik pada bintang Schalke, Leroy Sane.
Dan meski Kelechi Iheanacho bermain bagus di bawah asuhan Manuel Pellegrini musim lalu, Guardiola dikabarkan masih ingin mencari pelapis untuk Sergio Aguero, yang bakal membuat posisi Wilfried Bony terancam. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selain Umumkan Transfer Gundongan, Dortmund Juga Sindir City
Liga Inggris 2 Juni 2016, 23:07 -
Fakta-Fakta Menarik Tentang Gundogan, Bintang Baru Man City
Editorial 2 Juni 2016, 15:41 -
Resmi Gabung Manchester City, Ini Janji Ilkay Gundogan
Liga Inggris 2 Juni 2016, 15:30 -
Manchester City Resmi Dapatkan Ilkay Gundogan
Liga Inggris 2 Juni 2016, 15:18 -
City Hampir Selesaikan Transfer Gundogan
Liga Inggris 2 Juni 2016, 07:09
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39