City Akan Bangkit Seperti Juara, Kata Milner

Dimas Ardi Prasetya | 19 April 2019 04:35
City Akan Bangkit Seperti Juara, Kata Milner
Manchester City (c) AP Photo

Bola.net - - Gelandang Liverpool James Milner memprediksi Manchester City akan bereaksi bak juara setelah mimpi mereka untuk meraih empat trofi juara sekaligus kandas.

City sebelumnya sudah memenangi trofi Carabao Cup. Mereka kemudian mengincar trofi Premier League, Liga Champions dan FA Cup.

Advertisement

Di EPL, mereka bisa dibilang dalam berpeluang lebih baik untuk jadi juara meski berada di bawah Liverpool. Sementara itu di FA Cup mereka sudah mencapai final dan akan berduel lawan Watford.

Sementara itu mimpi di Liga Champions kandas, lagi. Di perempat final mereka ditaklukkan oleh tim senegaranya, Tottenham.

1 dari 2 halaman

Bangkit


Milner mengatakan bahwa City pasti akan bangkit lagi setelah kalah. Mereka akan tampil lebih berbahaya di sisa musim ini, termasuk saat berjumpa dengan Spurs lagi di liga akhir pekan ini.

"Mereka adalah juara Liga Premier karena suatu alasan jadi saya yakin mereka akan bereaksi seperti juara dan menang lagi pada akhir pekan," Milner mengatakan kepada Sky Sports.

"Tetapi Spurs akan memiliki dukungan mereka juga dan ingin bangkit kembali dan menang lagi setelah mendapat hasil bagus," ujarnya.

"Mereka adalah dua tim teratas dan saya yakin itu akan menjadi pertandingan yang menarik bagi yang penonton yang netral," serunya.

2 dari 2 halaman

Fokus ke Diri Sendiri


Milner mengatakan City mungkin akan meraih hasil-hasil positif. Namun ia tak akan menghiraukan hal itu dan fokus pada pertandingan yang akan dilalui Liverpool saja.

"Jelas itu mengecewakan bagi mereka [City] dan mereka akan berusaha keras untuk sisa pertandingan musim ini," serunya.

"Kami bisa terus mengawasi tetapi yang bisa kami lakukan adalah berkonsentrasi pada pertandingan kami dan kami bisa mengendalikan apa hasil kami," tutupnya.