Christian Pulisic Diprediksi Kembali Merumput Sekitar Dua Pekan Lagi
Aga Deta | 18 Januari 2020 17:00
Bola.net - Winger Chelsea Christian Pulisic tidak akan terlibat dalam pertandingan melawan Newcastle malam ini. Namun, Frank lampard memprediksi sang pemain akan kembali merumput dua pekan lagi.
Pulisic sudah tampil cukup bagus untuk Chelsea sejauh ini. Ia mampu mencetak lima gol dalam 16 pertandingan di Premier League musim ini.
Namun, Pulisic saat ini sedang menjalani perawatan akibat cedera adduktor. Cedera tersebut didapatnya dalam latihan beberapa waktu lalu.
Penampilan terakhir Pulisic terjadi ketika Chelsea menghadapi Brighton pada laga tahun baru. Pertandingan itu berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Absen Dua Pekan
Pulisic masih belum dimainkan saat Chelsea bertamu ke markas Newcastle, Minggu (19/1/20). Namun, Lampard berharap sang pemain bisa kembali bermain pada jeda di bulan Februari mendatang.
"Kami pikir seperti itu, yang mana jelang jeda di bulan Februari yang mungkin jatuh pada waktu yang tepat dan memberi kami sedikit lebih banyak untuk mengatasinya," kata Lampard di situs resmi Chelsea.
"Semoga dia akan kembali pada akhir periode jeda itu. Itu sesuai dengan apa yang kami harapkan darinya."
Kondisi Kante
Lampard juga memberikan perkembangan kondisi N’Golo Kante. Sang pemain absen pada akhir pekan lalu karena kekhawatiran hamstring.
"Dia telah memiliki beberapa masalah sepanjang minggu dan itu adalah keputusan yang harus saya buat dengan kepastian absolut, tetapi untuk saat ini sepertinya dia bisa bermain," kata Lampard.
Sumber: Chelseafc.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Mundur, Chelsea Siap Tampung Dani Olmo
Liga Inggris 17 Januari 2020, 21:20 -
Antonio Conte Inginkan Victor Moses di Inter Milan
Liga Inggris 17 Januari 2020, 17:40 -
Diincar Chelsea dan MU, Begini Tanggapan Issa Diop
Liga Inggris 17 Januari 2020, 17:20 -
West Ham Dirumorkan Ingin Bajak Ross Barkley, Begini Tanggapan David Moyes
Liga Inggris 17 Januari 2020, 17:00 -
Manchester United atau Chelsea, Boubakary Soumare yang Pilih Mana?
Liga Inggris 17 Januari 2020, 09:35
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39