Christian Pulisic Diminta Berhenti Mengeluh Soal Masalahnya di Chelsea

Aga Deta | 30 Januari 2022 13:44
Christian Pulisic Diminta Berhenti Mengeluh Soal Masalahnya di Chelsea
Pemain Chelsea Christian Pulisic. (c) AP Photo

Bola.net - Mantan gelandang Liverpool Don Hutchison meminta Christian Pulisic untuk berhenti mengeluh tentang situasinya di Chelsea.

Pulisic belum benar-benar memberikan permainan terbaiknya sejak bergabung dengan Chelsea. Masalah cedera membuatnya sulit tampil konsisten dan memberikan kontribusi.

Advertisement

Belum lama ini, Pulisic mengeluhkan soal gaya permainannya di bawah arahan manajer Thomas Tuchel. Dia bergeser dari posisinya sebagai pemain sayap sejak Tuchel datang.

Pemain 23 tahun tersebut banyak dimainkan dalam beberapa posisi pada musim ini. Pulisic bermain sebagai penyerang lubang, sayap kanan, gelandang serang dan gelandang kanan.

Pada musim ini, Pulisic baru mencetak tiga gol dan tiga asisst. Banyaknya posisi itu rupanya membuat Pulisic kurang nyaman.

1 dari 3 halaman

Curhat Pulisic

Pulisic belum lama ini curhat soal kesulitannya di Chelsea. Salah satu alasannya adalah karena Thomas Tuchel selaku pelatih memainkannya di posisi yang berbeda.

"Saya tidak selalu bermain di posisi yang saya inginkan. Tapi saya pikir adalah kualitas yang bagus kalau mampu menjadi serba bisa dan bermain di segala macam posisi serta memiliki kekuatan yang berbeda," ujarnya kepada NBC Sports.

"Saya sudah belajar banyak dan siap, dengan harapan bisa berada di posisi yang lebih nyaman buat saya dalam beberapa pertandingan ke depan," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Berhenti Mengeluh

Don Hutchison rupanya tidak terkesan dengan keluhan yang disampaikan oleh Pulisic. Karena itu, dia mendesak sang pemain untuk berhenti mengeluh dan terus bekerja keras untuk mengatasi masalah yang dihadapinya.

“Saya tidak punya simpati untuk Christian, ketika Anda bermain untuk klub terbesar dan Anda menjadi sorotan, Anda tidak dapat memilih posisi Anda," kata Hutchison kepada ESPN.

“Anda harus mengatasinya. Jika manajer ingin Anda bermain di luar posisi, dan itu satu-satunya posisi yang akan Anda dapatkan di starting 11, maka hadapilah."

“Jika dia ingin Anda bermain di sisi kanan dan itu satu-satunya tempat yang tersedia, pelajari cara memainkannya. Jika Anda ingin bermain sebagai nomor sepuluh, pelajari lagi cara memainkannya. Di sebelah kiri, sama."