Chris Smalling Konfirmasi Kembali ke Manchester United
Serafin Unus Pasi | 4 Agustus 2020 18:00
Bola.net - Spekulasi masa depan Chris Smalling resmi berakhir. Sang bek mengonfirmasi bahwa ia akan meninggalkan AS Roma dan kembali ke Manchester United dalam waktu dekat ini.
Smalling saat ini berstatus sebagai pemain Manchester United. Namun tahun lalu, ia sepakat dipinjamkan ke AS Roma selama satu musim.
Selama di Roma, Smalling bisa dikatakan tampil dengan impresif. Alhasil AS Roma berharap untuk mempermanenkan sang bek.
Namun upaya Roma untuk mempermanenkan Smalling menemui kegagalan. Itu diindikasikan dari unggahan sang bek baru-baru ini.
Simak apa yang ditulis Smalling selengkapnya di bawah ini.
Pamit Pergi
Melalui akun twitternya, Smalling mengindikasikan bahwa AS Roma gagal untuk menego MU terkait transfernya.
"Saya kecewa karena saya tidak bisa menyelesaikan apa yang kita semua mulai di awal musim ini."
"Bisa merasakan cinta yang besar dalam waktu singkat benar-benar terasa spesial bagi saya dan saya tidak akan pernah melupakan ini. Saya ingin berterima kasih dan mendoakan yang terbaik bagi para pemain dan staff saat melawan Sevilla. DAJE ROMA!"
Tidak Sepakat
Menurut gosip yang beredar, Manchester United sebenarnya sudah membuka pintu bagi Roma untuk memiliki Smalling.
United sudah menetapkan mahar transfer sang bek. Mereka menginginkan tidak kurang dari 20 juta Euro untuk bek Timnas Inggris itu.
Namun Roma nampaknya kesulitan memenuhi tuntutan MU tersebut sehingga mereka memutuskan mundur.
Main di Italia
Meski tidak bersama AS Roma, Smalling diberitakan bisa bermain di Serie A musim depan.
Ada dua klub yang tertarik merekrutnya, mereka adalah Inter Milan dan Juventus.
(Chris Smalling Official Twitter)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Permanenkan Alexis Sanchez, MU Dapat Milan Skriniar?
Liga Inggris 3 Agustus 2020, 21:00 -
Mau Jadi Juara, MU Diminta Ikuti Strategi Transfer Man City
Liga Inggris 3 Agustus 2020, 20:40 -
Inter Milan Daftarkan Alexis Sanchez ke Skuat Liga Europa, Jadi Dibeli Permanen?
Liga Italia 3 Agustus 2020, 20:20 -
Jorge Mendes Coba Bawa James Rodriguez ke Manchester United
Liga Inggris 3 Agustus 2020, 20:00 -
Penyebab Keterpurukan MU Tujuh Tahun Terakhir: Terlalu Cepat Pecat Pelatih
Liga Inggris 3 Agustus 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39