Chelsea vs Man City: Hindari Mimpi Buruk, Maurizio Sarri Kirim Isyarat Main Defensif
Richard Andreas | 4 Agustus 2018 19:22
Bola.net - - Premier League 2018/19 sudah di ujung jalan, sepekan lagi liga terbaik di dunia itu akan resmi dimulai. Sebagaimana tradisi menyambut musim baru, Premier League selalu dimulai dengan Community Shield.
Kali ini Chelsea akan menghadapi Manchester City, duel dua klub papan atas, Minggu (5/8) malam WIB besok. Pelatih anyar Chelsea, Maurizio Sarri pun percaya pertandingan itu tidak akan berjalan mudah bagi timnya.
Betapa tidak, Sarri belum genap sebulan menangani Chelsea, sedangkan Man City saat ini sudah dua tahun ditangani Pep Guardiola. Dapat dikatakan tim Sarri yang belum terbentuk sempurna harus melawan skuat Man City yang sudah menyatu.
Baca lanjutan komentar Sarri di bawah ini:
Laga Sulit
Sudah menjadi rahasia umum Sarri menjalin hubungan pertemanan yang cukup baik dengan Guardiola. Dia pun yakin menyebut Guardiola sebagai salah satu pelatih terbaik di dunia. Meski demikian, dia percaya laga itu akan berjalan sulit untuk timnya.
Ya, Guardiola adalah teman. Saya kira dia adalah pelatih terbaik di dunia, atau jelasnya salah satu yang terbaik. Pertandingan ini akan berjalan sangat sulit karena satu alasan: mereka sudah bekerja bersama selama dua tahun dan kami baru mulai sekitar dua setengah pekan lalu, jadi bagi kami laga ini akan berjalan sangat sulit, tegas Sarri di laman resmi chelseafc.
Saya menanti untuk menunggu melawan dia besok dan semoga kami bisa meraih kemenangan, tetapi yang tak kalah penting adalah kami menampilkan performa yang juga kuat.
Bermain Bertahan
Lebih lanjut, secara taktik Sarri menilai Man City adalah tim yang sangat kuat. Tak mudah mengalahkan tim asuhan Guardiola. Dia bahkan merasa melawan Man city seperti mimpi buruk.
Kami mungkin harus bertahan melawan Man City karena selain dari sudut pandang taktik, sangat sulit melawan Man City.
Saya bermain melawan Man City musim lalu ketika bersama Napoli dan mereka mungkin di titik terbaiknya saat itu, sangat sulit melawan mereka, 20 menit pertama seperti mimpi buruk, rasanya mengerikan! tandas Sarri. [initial]
Tonton Vidio Ini
Baca Juga:
- Sarri Pilih Chelsea Karena Rayuan Guardiola
- Pep Guardiola Optimis Manchester City Dapat Pengganti Jorginho
- Eks Pelatih Timnas Inggris: Wilfried Zaha Sudah Siap Ke Chelsea
- Sarri Percaya Chelsea Kalahkan Man City dan Raih Trofi Pertamanya di Community Shield
- Bos Crystal Palace Bantah Wilfried Zaha Ingin ke Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sarri Pastikan Willian Akan Bertahan di Chelsea
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 23:02 -
Ikuti Jejak Frank Lampard, Petr Cech Juga Ingin Jadi Manajer
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 15:45 -
Petr Cech Doakan Frank Lampard Sukses di Dunia Kepelatihan
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 15:30 -
Resmi, Chelsea Perpanjang Kontrak Pedro Hingga 2020
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 15:18 -
Chelsea Seriusi Perburuan Mateo Kovacic
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 14:30
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39