Chelsea Tolak Tawaran Dortmund Untuk Batshuayi
Dimas Ardi Prasetya | 18 Mei 2018 21:53
Bola.net - - Usaha Borussia Dortmund untuk bisa mempermanenkan Michy Batshuayi mengalami kegagalan karena ditolak mentah-mentah oleh .
Striker asal Belgia itu dilepas oleh Chelsea ke Dortmund pada pertengahan musim kemarin. Begitu mendapat kesempatan beraksi, Batshuayi langsung unjuk gigi.
Peman berusia 24 tahun ini langsung menunjukkan bahwa ia sebenarnya seorang striker yang tajam. Buktinya ia bisa mengemas sembilan gol dari 14 pertandingan sebelum akhirnya tumbang karena mengalami cedera engkel.
Menurut laporan dari The Mirror, performa Batshuayi membuat Dortmund terkesan. Mereka pun berusaha untuk bisa mempermanenkan status striker berambut gimbal itu di Westfalenstadium.
Akan tetapi, usaha itu sia-sia karena pihak Chelsea tak mau melepas Batshuayi. The Blues disebut tak mau melepasnya karena menganggap sang penyerang bakal memegang peranan penting dalam perjalanan tim musim depan.
Selama membela Chelsea, Batshuayi baru bermain sebanyak 53 kali. Ia mencetak 19 gol dan empat assist.
Namun media asal Inggris itu juga menambahkan bahwa Dortmund akhirnya mengalihkan perhatiannya pada pemain lain di skuat Chelsea yakni Alvaro Morata. Mereka menganggap pemain asal Spanyol itu punya peluang dilepas lebih besar.
Di musim perdananya, Morata tak bisa tampil maksimal. Selain kesulitan beradaptasi sepenuhnya dengan sepakbola Inggris, ia juga sempat dihajar cedera punggung. Ia pun juga sudah dikaitkan dengan beberapa klub musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duel Lawan MU, Courtois Peringatkan Chelsea Akan Bahaya Lukaku
Liga Inggris 17 Mei 2018, 23:35 -
Courtois Bertekad Akhiri Musim Dengan Trofi Piala FA
Liga Inggris 17 Mei 2018, 22:53 -
Courtois Ingin UEFA Lebih Pintar Mengatur Jadwal dan Tiru NBA
Liga Inggris 17 Mei 2018, 22:19 -
Courtois Berharap Bisa Ikuti Jejak Buffon
Liga Inggris 17 Mei 2018, 21:48 -
Jelang Final FA Cup, Martial dan Lukaku Kembali ke Tim Utama MU
Liga Inggris 17 Mei 2018, 16:13
LATEST UPDATE
-
Masa Depan Son Heung-min di Tottenham: Saatnya Pikirkan Regenerasi?
Liga Inggris 20 Maret 2025, 12:15 -
Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:56 -
Dari La Masia ke London: Perjalanan Marc Cucurella dan Masa Depannya
Liga Inggris 20 Maret 2025, 11:45 -
Der Panzer Menggedor Gerbang San Siro
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:36 -
Portugal Bersiap Meruntuhkan Tembok Denmark
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:27
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40