Chelsea terpuruk, Hanya Ada Satu Jalan Keluarnya
Aga Deta | 20 Januari 2021 10:35
Bola.net - Frank Lampard mengakui Chelsea sedang dalam periode yang buruk. Meski begitu, Lampard berusaha mencari jalan keluar lewat kerja keras.
Chelsea baru saja kalah 0-2 dari Leicester City dalam lanjutan Premier League. Pertandingan ini berlangsung di King Power Stadium, Rabu (20/1/2021) dini hari WIB.
Wilfred Ndidi menjebol gawang Chelsea pada menit ke-6. Setelah itu, The Foxes menggandakan kedudukan lewat James Maddison pada menit ke-41.
Ini merupakan kekalahan keenam Chelsea pada ajang Premier League musim ini. Lima kekalahan di antaranya terjadi dalam delapan pertandingan terakhir mereka.
Chelsea sempat berada di posisi kedua pada bulan Desember. Namun, The Blues kini harus puas menghuni posisi kedelapan dengan 29 poin.
Cari Jalan Keluar
Di tengah keterpurukan timnya, Lampard tentu saja tidak ingin diam begitu saja. Lampard akan terus berusaha mencari jalan keluar lewat kerja keras.
"Kami berada di tempat yang sangat bagus pada bulan Desember, kedua di liga dan dua poin dari puncak. Mungkin rasa puas diri penyebabnya," kata Lampard kepada Sky Sports.
"Hanya ada satu jalan keluar yang merupakan kerja keras. Hari ini Leicester berada dalam performa yang lebih baik dari kami."
Segera Bangkit
Lampard tentu saja merasa khawatir dengan periode buruk yang tengah dialami Chelsea ini. Namun, ia menuntut timnya untuk segera bangkit.
"Ini jelas mengkhawatirkan. Ini adalah periode yang tidak membuat kami senang, klub lain telah mengalami periode itu," lanjutnya.
"Yang dapat kami pikirkan adalah melewati periode itu, bekerja keras. Yang penting adalah para pemain bangkit kembali. Ini adalah sifat tajam apa adanya," tandasnya.
Sumber: BBC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Alasan Chelsea Lepas Fikayo Tomori ke AC Milan
Liga Inggris 19 Januari 2021, 18:40 -
Tinggalkan Chelsea, Olivier Giroud Gabung Real Madrid?
Liga Inggris 19 Januari 2021, 18:20 -
Lampard Akui Chelsea Bakal Sulit Kalahkan Leicester City
Liga Inggris 19 Januari 2021, 17:00 -
Sadar Diri, Frank Lampard Sebut Chelsea Bukan Penantang Gelar Juara Musim Ini
Liga Inggris 19 Januari 2021, 16:31 -
Frank Lampard: Chelsea Kekurangan Sosok Diego Costa, Eden Hazard dan Cesc Fabregas
Liga Inggris 19 Januari 2021, 11:43
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39