Chelsea Sudah Punya Striker Hebat, Namanya Morata!
Richard Andreas | 6 November 2018 09:00
Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, Ruud Gullit memberikan sedikit saran pada Maurizio Sarri, pelatih The Blues saat ini. Menurut Gullit, Sarri harus sedikit mengubah taktiknya untuk mengeluarkan kemampuan terbaik yang dimiliki striker mereka, Alvaro Morata.
Morata memang baru saja mencuri perhatian saat mencetak dua gol di kemenangan Chelsea kontra Crystal Palace akhir pekan lalu. Saat itu, Morata bermain begitu efektif. Dua gol nya menunjukkan insting seorang striker.
Morata adalah striker yang paling moncer ketika mendapat peluang di kotak penalti lawan. Dia bisa tiba-tiba menyambar bola dan mencetak gol saat bek lawan belum siap.
Malangnya, kemampuan Morata ini tak sesuai dengan taktik Chelsea. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini:
Tak Adil
Menurut Gullit, taktik Chelsea memang tak mengandalkan pergerakan striker sentral. Alhasil, setiap Morata bergerak untuk membuka ruang, pemain-pemain Chelsea justru mengalirkan bola kembali ke tengah, bukan ke depan.
"Saya sudah mendengar beberapa orang mengatakan bahwa tim Chelsea ini masih kekurangan striker kelas top, namun sebenarnya mereka sudah punya satu striker Spanyol berusia 26 tahun - mereka hanya perlu menggunakannya dengan tepat," ungkap Gullit di tribalfootball.
"Cara mereka bermain memaksa penyerang tengah mana pun kesulitan, Jadi saya kira tidaklah adil untuk mengatakan penyebab Morata kesulitan mencetak gol hanya kesalahannya sendiri."
Servis
Oleh sebab itu, Gullit merasa ada baiknya Chelsea sesekali mengubah taktik untuk memanfaatkan kemampuan Morata. Dia percaya Morata hanya butuh diladeni dengan baik untuk membuka keran golnya.
"Seperti yang kita lihat di laga kontra Palace, Morata tampil maksimal saat bola datang ke kotak penalti, dan untuk memaksimalkan kemampuannya, anda harus membuat umpan silang."
"Dan jika anda memberi servis itu pada Morata dengan baik - kita sudah melihatnya di Juventus dan Real dan bahkan di Chelsea dia mencetak lebih banyak gol sundulan musim lalu dari pemain mana pun," tutupnya.
Berita Video
Riko Simanjuntak, Evan Dimas dan Andik Vermansyah bermain biliar untuk memanfaatkan waktu luang di sela training center jelang Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Catatan Laga Chelsea vs Crystal Palace: Tanda The Blues Bakal Kembali Juara?
Liga Inggris 5 November 2018, 23:00 -
Kalahkan Palace, Chelsea Diklaim Pakai Taktik Ala NBA
Liga Inggris 5 November 2018, 20:51 -
11 Laga Tanpa Kekalahan, Maurizio Sarri: Ini Berkat Kerja Keras Pemain
Liga Inggris 5 November 2018, 19:20 -
Chelsea Buru Berlian Muda West Ham United
Liga Inggris 5 November 2018, 18:20 -
Chelsea Tertarik Datangkan Roberto Pereyra
Liga Inggris 5 November 2018, 14:50
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32 -
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39