Chelsea Siapkan Tawaran Masif Untuk Anderson?

Editor Bolanet | 27 Maret 2015 15:25
Chelsea Siapkan Tawaran Masif Untuk Anderson?
Felipe Anderson (c) AFP
- Kiprah menawan playmaker , Felipe Anderson terus menarik minat klub-klub besar Eropa. Yang terbaru, raksasa London, dilaporkan berminat mengamankan jasa pemain asal Brasil tersebut.

Sportmediaset memberitakan bahwa The Blues bergabung bersama duo Manchester dalam perebutan pemain 21 tahun tersebut. Manajer Jose Mourinho kabarnya menyukai tipikal permainan Anderson dan ingin sang gelandang berada di skuatnya musim depan.

Tak tanggung-tanggung, Sportmediaset memberitakan bahwa Chelsea siap menggelontorkan dana sebesar 40 juta Pounds untuk memboyong sang playmaker ke Stamford Bridge. Meski baru saja memperpanjang kontrak hingga tahun 2020 mendatang, namun alumnus akademi Santos ini bisa saja hengkang jika ada yang berani mengajukan tawaran tinggi pada Lazio.

Alumnus Santos ini merupakan salah satu gelandang serang paling bersinar di Serie A musim ini. Ia menjadi motor serangan Lazio dengan torehan sembilan gol dan tujuh assist dalam 22 laga musim ini.[initial]

[polling]1184[/polling]

 (smd/mri)