Chelsea Siap Saingi Arsenal Dalam Perburuan Golovin
Dimas Ardi Prasetya | 17 April 2018 19:17
Bola.net - - Chelsea dikabarkan berencana untuk menyaingi Arsenal dalam perburuan gelandang milik CSKA Moscow Aleksandr Golovin.
Pemain asal Rusia itu sudah dikait-kaitkan dengan The Gunners sejak awal musim lalu. Bahkan belum lama ini Arsene Wenger menyebut bahwa Golovin adalah pemain yang menarik.
Wenger juga disebut-sebut telah mengirim scout untuk mengamati langsung performa pemain berusia 21 tahun tersebut. Ia juga berkesempatan menyaksikan permainannya secara langsung saat The Gunners berduel lawan CSKA pada perempat final Liga Europa kemarin.
Kini berdasarkan laporan dari Sport24, usaha The Gunners untuk merekrut Golovin akan mendapat gangguan dari rival sekotanya yakni Chelsea. The Blues dikabarkan akan berusaha merekrutnya pada akhir musim ini.
Media tersebut menyebut usaha perekrutan Golovin akan dibantu oleh campur tangan langsung sang bos besar yakni Roman Abramovich. Akan tetapi, Abramovich nanti akan langsung meminjamkan sang gelandang ke klub Vitesse di Liga Belanda.
Golovin adalah pemain hasil didikan akademi klub CSKA. Ia baru mentas ke tim senior pada tahun 2014 lalu.
Sejauh ini, ia telah bermain sebanyak 108 kali bagi CSKA di semua ajang kompetisi. Ia telah mencetak 12 gol dan 10 assist sejauh ini.
Di usianya yang masih muda, Golovin telah mengoleksi 17 caps bersama timnas Rusia dan mencetak dua gol. Ia kemungkinan besar juga akan berlaga di Piala Dunia 2018 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Chelsea Ini Jadi Kunci Juara MU Musim Depan
Liga Inggris 16 April 2018, 15:35 -
City Disarankan Bajak Gelandang Chelsea Ini
Liga Inggris 16 April 2018, 15:13 -
Menang Di Markas Chelsea Buat Guardiola Percaya City Bisa Juara
Liga Inggris 16 April 2018, 15:00 -
Dicadangkan Conte, Rudiger Mengaku Gelap
Liga Inggris 16 April 2018, 14:08 -
Bahagia di Turin, Allegri Tutup Kans Pindah ke Inggris
Liga Italia 16 April 2018, 12:18
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40