Chelsea Segera Lepas Davide Zappacosta?
Serafin Unus Pasi | 7 Januari 2019 16:40
Bola.net - - Klub Premier League, Chelsea nampaknya akan berpisah dengan Davide Zappacosta. Tim asal London Barat itu kabarnya sudah sepakat untuk melepas Zappacosta ke klub Serie A, Lazio.
Zappacosta merupakan salah satu warisan Antonio Conte di Chelsea. Ia dibeli dari Torino tahun lalu untuk menjadi pelapis Victor Moses di sisi kanan pertahanan Chelsea.
Zappacosta yang minim mendapat jam bermain musim lalu, situasinya semakin memburuk di musim ini. Ia gagal memikat Maurizio Sarri sehingga ia banyak mendekam di bangku cadangan The Blues musim ini.
Dilansir Il Messaggero, Zappacosta akan segera menyudahi masa baktinya di London Barat. Ia kabarnya akan dilepas oleh Chelsea ke Lazio dalam waktu dekat.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer Zappacosta.
Tempel Ketat
Menurut laporan tersebut, sejak musim panas kemarin Lazio sudah mendekati Chelsea untuk mendatangkan Zappacosta. Namun pada saat itu mereka menolak tawaran klub ibukota Italia itu karena Maurizio Sarri masih ingin mengevaluasi skuatnya.
Namun Lazio sendiri tidak menyerah begitu saja. Mereka terus mengikuti perkembangan Zappacosta di Chelsea, di mana mereka tahu bahwa sang bek tidak masuk prioritas Sarri musim ini.
Dengan mempelajari situasi tersebut, Lazio akhirnya kembali menawar Zappacosta beberapa hari yang lalu dan tawaran mereka diterima oleh Chelsea.
Pinjam Dahulu
Menurut laporan tersebut, pada bulan Januari ini Lazio akan meminjam Zappacosta terlebih dahulu. Mereka akan mengajukan pinjaman hingga akhir musim nanti untuk sang bek.
Mereka kabarnya akan mengevaluasi kondisi dan performa Zappacosta terlebih dahulu. Jika ia tampil apik, maka Lazio akan memasuki tahap berikutnya.
Mereka kabarnya memasukan klausul pembelian permanen untuk sang bek, di mana mereka akan membayarkan 13,5 juta pounds kepada Chelsea di musim panas nanti.
Kembali Bermain
Zappacosta bermain selama 90 menit saat Chelsea mengalahkan Nottingham Forest di ajang FA Cup pada akhir pekan kemarin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas: Fisik Boleh Menurun, Tapi Teknik Masih Tetap Sama
Liga Inggris 6 Januari 2019, 21:00 -
Higuain Sulit, Chelsea Pindah Bidikan ke Cavani
Liga Inggris 6 Januari 2019, 20:00 -
Jual Hazard Diklaim Akan Berdampak Positif Buat Chelsea
Liga Inggris 6 Januari 2019, 16:00 -
David Luiz Akui Chelsea Bakal Rindukan Cesc Fabregas
Liga Inggris 6 Januari 2019, 14:30 -
Pulisic Diyakini Bisa Sukses di Chelsea
Liga Inggris 6 Januari 2019, 13:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39