Chelsea Persilakan Manchester City Rayu Mateo Kovacic
Abdi Rafi Akmal | 1 Juni 2023 05:55
Bola.net - Mateo Kovacic kemungkinan besar berpisah dengan Chelsea pada musim panas 2023. The Blues juga telah memberikan lampu hijau baginya untuk berbicara dengan calon klub baru.
Menurut laporan jurnalis Fabrizio Romano, tim terdepan yang ingin mendapatkan Kovacic adalah Manchester City. Sejak beberapa hari yang lalu, komunikasi di antara kedua pihak sudah dimulai.
Belum ada informasi lanjutan mengenai kontak yang terjadi antara Man City dan Kovacic. Sejauh ini baru dilaporkan bahwa Man City memang sedang mencari gelandang baru.
Dan tidak ada laporan dari perspektif Kovacic. Pemain berusia 29 tahun itu belum diketahui apakah tertarik untuk bergabung dengan tim yang menjuarai Liga Inggris 2022/2023.
Ingin Dibuang
Man City mungkin tidak akan terlalu kesulitan untuk mendapatkan Kovacic. Sebab, sang pemain memang akan dibuang oleh Chelsea.
Kovacic tidak masuk dalam manajer baru Chelsea, Mauricio Pochettino. Berhubung Chelsea harus memotong jumlah skuad yang ada, maka penjualan Kovacic bisa dipercepat.
Kendati begitu, Kovacic masih bisa menolak untuk dijual ataupun pindah ke Man City. Soalnya ia masih punya kontrak hingga tahun 2024.
Suksesor
Sejumlah laporan sempat menyebutkan bahwa profil Kovacic disenangi oleh Josep Guardiola. Sang pemain cocok dengan gaya main yang dipakai di Man City.
Kecocokan ini penting karena Kovacic direncanakan jadi suksesor Ilkay Gundogan. Ya, kontrak gelandang Man City ini akan habis pada Juni 2023.
Gundogan juga santer dirumorkan akan merapat ke Barcelona. Kepergiannya mewajibkan Man City harus mencari pengganti yang tepat.
Masih Tunggu Keputusan
Namun Man City belum menyerah begitu saja. Diskusi kontrak baru dengan Gundogan sudah dimulai.
Man City masih menunggu jawaban dari pemain berusia 32 tahun tersebut. Apabila memang tidak berminat melanjutkan kerja sama, maka Kovacic akan jadi prioritas transfer.
Sumber: Fabrizio Romano
Klasemen Premier League 2022/2023
Baca Juga:
- Josep Guardiola Temukan Pengganti Ilkay Gundogan di Chelsea
- Tinggalkan Chelsea, Mateo Kovacic Bakal Menyebrang ke MU?
- Mateo Kovacic Berpotensi Reuni dengan Thomas Tuchel di Bayern Munchen
- Musim Panas 2023 Nanti, Kovacic Kemungkinan Besar Tinggalkan Chelsea
- Andai Ilkay Gundogan Cabut, Manchester City Bajak Pemain Chelsea Ini?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Pelatih Top yang Bolak-Balik Berkarir di Premier League
Liga Inggris 31 Mei 2023, 20:44 -
5 Pemain dari Klub Degradasi Premier League yang Bisa Direkrut Chelsea
Editorial 31 Mei 2023, 14:54
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:35 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 21 Maret 2025, 07:32 -
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39