Chelsea Dipercaya Akan Kalahkan Tottenham 2-0
Haris Suhud | 30 Maret 2018 11:17
Bola.net - - Chelsea akan menjalani laga yang sangat krusial akhir pekan ini di Stamford Bridge menghadapi Tottenham Spurs. mantan pemain Liverpool, Mark Lawrenson, menilai bahwa The Blues akan menang 2-0 dalam laga tersebut.
Pertemuan antara kedua tim dipercaya akan berjalan seru karena kedua tim tersebut tengah bersaing menjadi tim papan atas di Premier League musim ini. Saat ini, Tottenham masih berada di peringkat empat sementara Chelsea berada di peringkat lima. Namun jarak poin antara kedua tim tersebut hanya terpaut lima poin.
Jika Chelsea menang dalam pertemuan tersebut, pastinya Chelsea akan terus membayangi Tottenham dalam rebutan sebagai empat besar.
Lawrenson melihat bahwa laga ini menjadi kesempatan besar bagi pasukan Antonio Conte untuk mencapai empat besar. Apalagi laga tersebut nantinya akan berlangsung di kandang sendiri.
Ini adalah kesempatan besar bagi Chelsea untuk memangkas jarak dengan Tottenham dalam merebutkan empat besar, dan ini adalah laga yang harus mereka menangkan jika mereka ingin mengungguli mereka [Tottenham], ucap Lawrenson seperti dikutip dari Trbal Football.
Laga tersebut akan menjadi laga yang menarik karena tidak ada banyak cinta yang hilang di antara keduanya.
Kedua tim akan melakukan persiapan setelah jeda internasional karena mereka berdua tak bermain di Eropa, tetap saya akan mendukung Chelsea untuk memenangkannya. 2-0, Lawrenson memberikan prediksi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Derby London dan Faktor Liga Champions
Liga Inggris 29 Maret 2018, 23:36 -
Conte: Harry Kane Penyerang Terbaik Dunia
Liga Inggris 29 Maret 2018, 23:03 -
Gallas Sarankan Fans Chelsea Hakimi Bakayoko Musim Depan Saja
Liga Inggris 29 Maret 2018, 17:30 -
Kalahkan MU, Chelsea Dapatkan pemain 15 Tahun dari Belanda
Liga Inggris 29 Maret 2018, 17:02 -
Desailly Desak Pogba Dan Kante Bermain Baik Di Level Klub
Piala Dunia 29 Maret 2018, 15:56
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39