Chelsea Diminta Ikhlaskan Hazard Pergi
Serafin Unus Pasi | 5 Mei 2019 15:00
Bola.net - - Sebuah desakan datang bagi klub Premier League, Chelsea. The Blues diminta tidak mempersulit kepindahan Eden Hazard ke Real Madrid di musim panas nanti.
Sudah menjadi rahasia umum jika Hazard ingin pergi dari Chelsea. Pada musim panas tahun lalu, ia sempat mengatakan akan berpindah klub namun hingga bursa transfer musim panas berakhir, transfer tersebut tidak terjadi.
Setelah beberapa bulan kabar itu tenggelam, Hazard kembali aktif dirumorkan akan meninggalkan Real Madrid di musim panas nanti. Namun Chelsea sendiri masih terus menahan agar sang playmaker tidak berpindah klub di musim panas nanti.
Dilansir The Sun, Agen Hazard baru-baru ini menemui manajemen Chelsea. Ia mendesak agar klub asal London Barat itu tidak mempersulit kepindahan kliennya.
Simak situasi transfer Hazard selengkapnya di bawah ini.
Sudah Berjanji
Laporan itu mengklaim bahwa Hazard sebenarnya sudah akan berpindah klub pada musim panas tahun lalu. Namun pada saat itu manajemen Chelsea membujuk Hazard dengan segala cara agar ia bertahan di Stamford Bridge.
Pada saat itu, manajemen Chelsea berjanji akan membiarkan Hazard pergi dari London Barat pada musim panas nanti. Mereka berjanji tidak akan menghalangi kemanapun sang playmaker ingin pergi.
Untuk itu, agen Hazard sendiri menagih janji tersebut kepada manajemen Chelsea, di mana ia mendesak agar manajemen Chelsea segera menerima ajakan Real Madrid untuk mendiskusikan transfer Hazard.
Alasan Chelsea
Chelsea sendiri punya alasan mengapa mereka terkesan ingkar janji terhadap situasi transfer Hazard. Mereka terpaksa melakukan itu karena hukuman embargo transfer yang mereka terima.
Beberapa bulan yang lalu, Chelsea didakwa bersalah oleh FIFA karena melakukan perekrutan pemain di bawah umur dengan cara yang ilegal. Alhasil mereka dijatuhi hukuman embargo dua bursa transfer terhitung musim panas nanti.
Karena tidak bisa mendaftarkan pemain baru, Chelsea harus mempertahankan pemain-pemain kunci mereka. Untuk itulah mengapa mereka mati-matian mencegah Hazard meninggalkan London Barat di musim panas nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Premier League: Chelsea vs Watford
Liga Inggris 4 Mei 2019, 22:01 -
Aubameyang Tak Ingin Bertemu Chelsea di Final Liga Europa
Liga Inggris 4 Mei 2019, 19:00 -
Kepa Baik-Baik Saja karena Bantuan De Gea
Liga Inggris 4 Mei 2019, 16:00 -
Jorginho Sangat Penting untuk Chelsea, Ini Buktinya
Liga Inggris 4 Mei 2019, 14:30 -
Prediksi Chelsea vs Watford 5 Mei 2019
Liga Inggris 4 Mei 2019, 14:01
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40