Chamberlain: Alexis Sanchez Tak Sabar Beraksi di Derby

Editor Bolanet | 26 September 2014 07:47
Chamberlain: Alexis Sanchez Tak Sabar Beraksi di Derby
Alexis Sanchez. (c) AFP
- Bintang , Alex Oxlade-Chamberlain, mengungkapkan bahwa Alexis Sanchez amat bernafsu untuk tampil memikat saat tim menghadapi di derby London Utara akhir pekan ini.

Kunjungan Spurs ke Emirates Stadium akan menjadi derby pertama sang striker semenjak ia dibeli dari musim panas ini.

Alexis dan Jack bermain selama 90 menit sebelumnya dan biasanya mereka akan menjalani masa pemulihan di hari kedua, tutur Chamberlain pada Daily Star.

Namun hari ini Alexis benar-benar ingin berlatih dan banyak orang memintanya untuk tidak memaksakan diri. Hal tersebut menunjukkan betapa semua orang ingin terus berada di skuat dan berlatih, dan saya pikir ia tahu kami akan menghadapi laga yang penting akhir pekan ini, dan sebagai pemain baru, hal tersebut amat bagus untuk dirinya, pungkasnya.

Arsenal tengah pekan ini kalah dari Southampton dan tersingkir dari babak tiga Piala Liga. [initial]


  (dst/rer)