Cetak Gol, Solskjaer Optimis Alexis Sanchez Bisa Lebih Moncer Lagi
Serafin Unus Pasi | 26 Januari 2019 13:20
Bola.net - - Sebuah pujian diberikan Ole Gunnar Solskjaer kepada Alexis Sanchez. Pelatih Manchester United itu menilai bahwa winger asal Chile itu sedikit lagi akan kembali ke performa terbaiknya.
Sanchez yang dikenal sebagai salah satu predator mematikan di Premier League mengalami situasi yang kurang baik dalam satu tahun belakangan ini. Semenjak pindah ke Manchester United, ia kesulitan menemukan permainan terbaiknya sehingga ia mendapatkan banyak kritikan dari berbagai pihak.
Namun dini hari tadi, Sanchez kembali membuktikan kualitasnya. Ia mencetak gol pertama Manchester United ke gawang Arsenal, sehingga Setan Merah berhasil menang dengan skor 3-1 dan melenggang ke babak berikutnya.
Solskjaer optimis bahwa Sanchez akan segera menemukan kemampuan terbaiknya di United. "Semakin percaya diri seorang pemain, maka semkain besar hasrat yang ia tunjukkan di atas lapangan dan ia berlatih semakin keras," buka Solskjaer kepada MUTV.
Scroll beritai ni ke bawah untuk membaca komentar lengkap sang pelatih.
Bisa Lebih Baik Lagi
Solskjaer sendiri menyebut bahwa Sanchez sudah mulai menemukan sentuhan mematikannya. Ia menilai sang pemain hanya perlu menjaga situasinya ini agar bisa kembali ke performa terbaiknya.
"Dia harus mempercayai dirinya sendiri. Dia baru saja mendapatkan cedera beberapa waktu yang lalu sehingga saya cukup senang melihatnya bermain selama 65 atau 70 menit hari ini."
"Saya yakin dia akan berkembang dan menjadi lebih baik lagi dan saya yakin Alexis tahu betul mengenai hal tersebut."
Puji Luke Shaw
Pada kesempatan yang sama, Solskjaer juga memberikan pujian kepada Luke Shaw yang juga tampil impresif sepanjang laga.
"Dia [Shaw] benar-benar bermain dengan fantastis malam ini."
"Anda bisa melihat gol kedua kami. Ia tidak panik untuk menyapu bola yang datang, malah ia memberikan sentuhan kepada bola dan mengumpan bola itu ke depan, di mana Rom berhasil menerima bola itu dan membuat assist untuk Jesse. Dia benar-benar bermain dengan bagus pada malam ini." tandasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan akan menghadapi Burnley di pertandingan pekan ke 24 EPL musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pogba Hanya Akan Tinggalkan MU untuk Madrid atau Barcelona
Liga Inggris 25 Januari 2019, 23:30 -
Tandang ke Markas Arsenal, MU Tidak Takut
Liga Inggris 25 Januari 2019, 22:52 -
MU Tak Akan Korbankan FA Cup Demi Trofi Premier League
Liga Inggris 25 Januari 2019, 22:24 -
Arsenal Diprediksi Beri Kekalahan Perdana pada MU
Liga Inggris 25 Januari 2019, 21:27 -
Sanchez Diyakini Sudah Tak Sabar Ingin Habisi Arsenal
Liga Inggris 25 Januari 2019, 20:55
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39