Cederai Lovren, Klopp Tak Salahkan Gardner

Editor Bolanet | 14 Desember 2015 21:18
Cederai Lovren, Klopp Tak Salahkan Gardner
Jurgen Klopp (c) AFP
- Manajer , Jurgen Klopp, menyatakan dirinya tak menyalahkan Craig Gardner atas cedera yang dialami oleh Dejan Lovren.


Liverpool menjamu West Brom di Anfield, hari Minggu (13/12) kemarin. Dalam duel yang berakhir imbang 2-2 tersebut, ada satu kejadian yang membuat pada pendukung The Reds merasa was-was.


Salah satu defender The Reds, Lovren, mengalami cedera lutut setelah berebut bola dengan Gardner. Lutut pemain asal Kroasia itu nampak berdarah-darah dan ia pun akhirnya ditarik keluar walau laga belum berakhir.


Kecaman terhadap Gardner pun dilontarkan oleh para pendukung Liverpool. Akan tetapi, beda dengan Klopp. Manajer asal Jerman itu justru membela gelandang Inggris tersebut.


(Gardner) berupaya mengejar bola, hanya sepersekian detik sebelum Dejan. Kejadian itu seperti apa yang terjadi di seluruh laga, di ujung segalanya. Namun ia memang berusaha mengejar bola, ujar Klopp pada Liverpool Echo.


Saya tak yakin apa yang dilihat oleh wasit. Saya bisa melihat kejadian itu di video, sambungnya. [initial]


 (lecho/dim)