Cascarino: Cara Bertahan Chelsea Sangat Buruk

Editor Bolanet | 26 September 2016 23:50
Cascarino: Cara Bertahan Chelsea Sangat Buruk
Gary Cahill (c) AFP
- Tony Cascarino, mantan pemain , melancarkan kritik atas cara bertahan yang ditampilkan oleh para penggawa The Blues saat berjumpa Arsenal akhir pekan lalu. Menurutnya, cara bertahan Chelsea sangat buruk.


Chelsea harus menderita pada laga melawan . Tim arahan Antonio Conte ini kalah dengan skor telak 3-0. Tiga gol ini membuat lini belakang yang tidak diperkuat oleh John Terry menjadi sorotan.


Cara mereka bertahan, sangat buruk. Pemain yang tampil berada jauh di bawah standar yang bisa diterapkan, kritik Cascarino kepada Sky Sports.


Tak hanya mengkritik sistem yang diterapkan oleh Conte. Sosok yang membela Chelsea pada tahun 1992-1994 ini juga menyerang para pemain secara individu.


Saya pikir kita juga bisa mempertanyakan kembali kinerja empat bek mereka. Azpilicueta tidak bermain cukup rapat. Ivanovic semakin menurun selama 18 bulan. Cahill benar-benar harus berjuang untuk jadi nomor satu. David Luiz selalu membuat pemain lain jadi onside, kecamnya.


Lini belakang Chelsea nampaknya memang sedang bermasalah. Baru enam laga, klub asal London sudah bobol sembilan gol. [initial]


 (sky/asa)