Carrick: Ferguson Adalah Katalis Sukses United

Editor Bolanet | 24 April 2013 11:50
Carrick: Ferguson Adalah Katalis Sukses United
Michael Carrick puji peran penting Sir Alex Ferguson. (c) AFP
- Gelandang Manchester United, Michael Carrick merasa sang manajer, Sir Alex Ferguson adalah sosok di balik kekuatan mereka meraih sukses termasuk menjadi kampiun Premier League musim ini.

Setan Merah merebut kembali gelar juara liga yang musim kemarin direbut secara dramatis oleh Manchester City. Dan Carrick menyebut Ferguson adalah alasan utama skuad United begitu lapar kembali ke tampuk juara dan menendang sang tetangga.

Manajer mengendalikan sikap itu dan itu menular pada seluruh pemain. Jujur saja, ini terjadi cukup cepat karena jika tidak maka Anda takkan sukses di sini, tuturnya usai United mengunci gelar juara kemarin berkat kemenangan 3-0 atas Aston Villa di Old Trafford.

Carrick juga menyebut jika pengalaman dan mental juara yang diwariskan turun-temurun di skuad United juga menjadi faktor penting sukses mereka. Saat saya datang, saya coba menjiplak contoh dari para pemain senior. Saat saya mulai lebih dewasa, saya coba memberi teladan untuk pemain yang lebih muda, tutupnya. [initial]

 (tri/row)