Carrick: Empat Besar Target Minimal MU
Rero Rivaldi | 10 Februari 2017 13:00
Bola.net - - Manchester United harus finish minimal di empat besar klasemen musim ini, menurut salah satu pemain senior mereka, Michael Carrick.
United saat ini tengah duduk di peringkat enam klasemen sementara, namun mereka hanya terpaut dua angka dari Arsenal yang duduk di peringkat empat atau jatah terakhir untuk bermain di Liga Champions musim depan.
MU tercatat gagal finish di empat besar di dua dari tiga musim terakhir sejak Sir Alex Ferguson pergi dan Carrick tahu bahwa tidak ada jaminan tim bakal meraih target itu musim ini.
Terkait empat besar, anda tidak bisa katakan bahwa tidak finish di sana tidak terbayangkan, karena itu pernah terjadi. Anda harus meraihnya, anda harus berusaha keras untuk itu, tutur Carrick menurut Mirror.
Kami jelas memiliki semua yang dibutuhkan untuk memberikan yang terbaik untuk bisa meraih target itu, namun empat besar harus menjadi target minimal untuk kami.
United tengah bersiap untuk bermain melawan Watford di pertandingan akhir pekan ini di Old Trafford.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Seaman Puji Adaptasi De Gea di Inggris
Liga Inggris 9 Februari 2017, 23:58 -
Woodward Puas dengan Skuat Manchester United Sekarang
Liga Inggris 9 Februari 2017, 23:13 -
Seaman Sebut Courtois Lebih Baik Dari De Gea
Liga Inggris 9 Februari 2017, 23:10 -
Rooney Optimis MU Bisa Tembus Empat Besar EPL
Liga Inggris 9 Februari 2017, 22:38 -
Ander Herrera Minta Kontrak Baru Pada MU
Liga Inggris 9 Februari 2017, 22:35
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39