Cari-cari Alasan? Fabregas Sebut City Lebih Diuntungkan
Rero Rivaldi | 3 Oktober 2017 14:30
Bola.net - - Cesc Fabregas percaya bahwa jadwal padat memainkan peran vital dalam kemenangan 1-0 Manchester City pekan lalu.
Tim asuhan Josep Guardiola menyudahi laga vital Premier League tersebut dengan raihan tiga angka setelah Kevin de Bruyne mencetak gol di menit ke-64 dan Fabregas mengakui bahwa timnya kalah dari sebuah klub hebat di Stamford Bridge.
Namun demikian, pemain Spanyol menyoroti jadwal pertandingan City, yang menurutnya membuat tim Guardiola punya satu hari ekstra untuk mempersiapkan diri pasca pertandingan Liga Champions.
Kami memang tahu ini akan menjadi pekan yang sulit, dimulai dari pertandingan di markas Stoke. Kemudian kami bertandang ke Atletico Madrid, tiba di pagi hari, dan hanya punya sehari untuk mempersiapkan diri, tuturnya di laman resmi klub.
Kami menghadapi City, yang mempersiapkan diri dengan baik. Mereka bermain kandang dan satu hari ekstra untuk istirahat. Kami tidak mau membuat alasan, namun ini pekan yang sulit. Kami sudah memberikan segalanya.
Eks Arsenal itu yakin Chelsea akan bisa bangkit, menekankan bahwa musim baru saja dimulai.
City memang tim yang hebat. Kami tahu itu. Mereka menang di dua pertandingan terakhir, dengan cara yang mirip dengan kami, selamat untuk mereka. Banyak yang meragukan kami, namun kami hanya kalah melawah City yang beristirahat lebih lama dari kami, itu saja, lanjutnya.
Tahun lalu kami tertinggal delapan angka, namun itu tak berarti apapun. Kompetisi masih panjang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Akui Senang Lihat Liverpool Meski Bobrok di Belakang
Liga Inggris 2 Oktober 2017, 21:24 -
Ini Penjelasan Lampard Soal Hengkangnya De Bruyne dari Chelsea
Liga Inggris 2 Oktober 2017, 19:49 -
Coutinho Dinilai Selevel Lebih Baik dari Rekan-rekannya di Liverpool
Liga Inggris 2 Oktober 2017, 19:18 -
Lampard Yakin Hazard Bisa Lebih Dahsyat di Posisi Nomor 10
Liga Inggris 2 Oktober 2017, 18:51 -
Sukses di Chelsea Bernilai Ganda Bagi De Bruyne
Liga Inggris 2 Oktober 2017, 16:00
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39