Carabao Cup Hanya Jadi Batu Sandungan Liverpool, Jurgen Klopp Diminta Tegas
Richard Andreas | 20 November 2019 07:30
Bola.net - Jamie Carragher meminta Jurgen Klopp tidak mengambil risiko memainkan pemain-pemain terbaik Liverpool pada kompetisi kelas kedua. Dia ingin tim inti berkonsentrasi penuh pada Premier League.
Setelah jeda internasional ini, Liverpool bakal menghadapi jadwal padat sampai akhir Desember. Nasib The Reds mungkin ditentukan pada jadwal padat ini, dengan 13 pertandingan dalam 40 hari.
Sebab itu, Carragher berharap Klopp bisa menentukan prioritas. Premier League harus tetap nomor satu, meski mereka masih punya harapan di Liga Champions dan Carabao Cup.
Mengapa demikian? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Fokus ke Liga
Bagi Carragher, musim ini adalah kesempatan terbaik Liverpool menjuarai liga. Pintu kesempatan terbuka lebar, mereka harus tetap fokus.
Klopp memang tidak pernah memilih-milih kompetisi, tapi Carragher yakin kali ini pilihan sulit itu harus dibuat. Demi Premier League, Carabao Cup mungkin harus dilepas.
"Saya tahu banyak suporter Liverpool yang tidak mau mengatakan ini, jelas klub tidak boleh berkata demikian, tapi saya kira tidak ada yang bisa menghalangi Liverpool menjuarai liga," buka Carragher kepada Liverpool Echo.
"Duel kontra Aston Villa di Carabao Cup? Jika Liverpool menang, mereka bakal menghadapi dua semifinal dan itu tidak boleh menghalangi langkah Liverpool menjuarai liga."
"Maksud saya adalah jangan mainkan satu pun dari starting XI utama di tim Carabao Cup. Tidak satu pun," imbuhnya.
Bakal Berbeda
Carragher punya alasan kuat untuk mengatakan itu. Liverpool sudah terlalu lama tidak menjuarai liga, fans hanya menginginkan trofi itu. Seandainya situasi yang sama terulang musim depan, barulah Liverpool boleh egois.
"Jika Liverpool menjuarai liga tahun ini dan berada di posisi yang sama tahun depan, baru saya tidak akan mengatakannya," sambung Carragher.
"Saya mungkin bakal berkata: 'kita Liverpool. Kita harus mencoba menjuarai segalanya'. Namun, karena sudah terlalu lama, seharusnya tidak ada yang bisa menghalangi usaha Liverpool menjuarai liga," tutupnya.
Sumber: Liverpool Echo
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Sudah Ditolak Klopp, Ibrahimovic Disebut Bakal Sempurna untuk Liverpool
Liga Inggris 19 November 2019, 22:40 -
Eks Man City Ini Puji Jordan Henderson Sebagai Gelandang Kelas Dunia
Liga Inggris 19 November 2019, 21:19 -
Pujian Setinggi Langit Tite untuk Fabinho
Piala Dunia 19 November 2019, 19:00 -
Pesan Van Dijk untuk Fans Liverpool: Jalan Masih Panjang
Liga Inggris 19 November 2019, 17:15 -
Demi Kebaikannya, Xherdan Shaqiri Harus Pindah dari Liverpool
Liga Inggris 19 November 2019, 16:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39