Capello Inginkan Pekerjaan Mourinho di Chelsea

Editor Bolanet | 2 November 2015 09:41
Capello Inginkan Pekerjaan Mourinho di Chelsea
Fabio Capello (c) Ist
- Fabio Capello disebut punya keinginan datang ke dan menjadi bos anyar The Blues, andai memang Jose Mourinho akan dipecat oleh klub dalam waktu dekat.


Media Inggris belakangan ini memang mengatakan bahwa Roman Abramovich sudah kehilangan kesabaran dengan manajer asal Portugal, usai tim kalah 1-3 dari Liverpool di Stamford Bridge pekan lalu, yang juga jadi kekalahan keenam mereka musim ini.


Chelsea kini terpuruk di papan bawah klasemen dan hanya terpaut dua strip dari zona degradasi.


The Sun lantas mengatakan bahwa situasi tersebut menarik perhatian Capello, mantan manajer Inggris yang kini menganggur, usai kontraknya dengan Timnas Rusia berakhir beberapa bulan silam.


Capello sendiri bukan kandidat favorit untuk menggantikan Mourinho. Beberapa laporan yang beredar belakangan mengatakan bahwa The Blues lebih tertarik untuk merekrut pelatih top lain seperti Carlo Ancelotti, Josep Guardiola atau Diego Simeone. [initial]


 (sun/rer)