Can Nikmati Ketatnya Persaingan di Lini Tengah Liverpool

Editor Bolanet | 7 September 2015 22:43
Can Nikmati Ketatnya Persaingan di Lini Tengah Liverpool
Emre Can (c) AFP
- Gelandang asal , Emre Can, mengaku dirinya menikmati ketatnya persaingan memperebutkan posisi inti di skuat saat ini.

Lini tengah Liverpool saat ini memang disesaki oleh sejumlah gelandang berkualitas. Sebut saja Jordan Henderson, James Milner, Philippe Coutinho, hingga Lucas Leiva dan Joe Allen.

Walau persaingan untuk menjadi starter di klub Merseyside itu sangat ketat, namun Can mengaku tak gentar. Gelandang berusia 21 tahun itu mengatakan persaingan itu justru akan berdampak positif pada tim dan ia menikmatinya.

Saya rasa setiap pemain pasti mengincar satu tempat di starting XI. Jadi saya bekerja keras dalam sesi latihan dan saya selalu mencoba menunjukkan apa yang saya bisa dan membuat manajer terkesan sehingga ia memilih saya, ujar Can pada situs resmi The Reds.

Pada akhirnya, saya rasa persaingan merebut tempat inti justru bagus bagi tim. Saya siap untuk mengambil tanggung jawab lebih karena sekarang saya berada di musim kedua di klub ini. Bahasa Inggris saya membaik dan saya semakin dewasa sebagai pemain, tegasnya. [initial]

 (lfc/dim)