Bukan Varane, Mourinho Pesan Marc Bartra ke MU

Editor Bolanet | 25 Februari 2016 23:11
Bukan Varane, Mourinho Pesan Marc Bartra ke MU
Marc Bartra (c) AFP
- Santer dikabarkan ingin mendatangkan Raphael Varane, Jose Mourinho kini justru disebut akan mengajukan nama Marc Bartra kepada manajemen United saat menjabat pelatih kepala pada musim depan.


Mourinho memang santer dikabarkan akan menjadi pemegang kendali di Old Trafford pada musim depan. Ia akan memulai proyek baru dengan pemain-pemain baru. Nah, salah satu nama yang masuk daftar adalah Marc Bartra, pemain yang saat ini membela Barcelona.


Kabar ini mencuat setelah ditulis oleh media asal Spanyol, Sport. Mereka yakin bahwa pelatih asal Portugal ini lebih memilih menjatuhkan pilihan kepada Bartra ketimbang bek Real Madrid Raphael Varane.


Selain harga yang lebih terjangkau, usaha mendapatkan Bartra kemungkinan akan lebih mudah jika dibandingkan dengan Varane. Setan Merah diyakini bisa mendapatkan jasa Bartra dengan hanya mengeluarkan dana 12 juta pounds.


Selain itu, status pemain 25 tahun yang hanya menajdi bek cadangan dipercaya bisa memuluskan jalan untuk mendapatkannya. El Barca dipercaya tidak akan ngotot untuk mempertahankan sang pemain. [initial]


 (spr/asa)