Bukan MU, Ternyata Erik Ten Hag yang Minta Peresmian Transfernya Dipercepat
Serafin Unus Pasi | 21 April 2022 21:05
Bola.net - Ada kabar menarik dari penunjukkan Erik Ten Hag sebagai manajer Manchester United. Sang manajer dan klubnya, Ajax Amsterdam menjadi sosok yang meminta pengumuman kepindahannya ke MU dipercepat.
Sore tadi, Manchester United membuat pengumuman besar. Mereka resmi memastikan bahwa Erik Ten Hag akan menjabat sebagai manajer mereka mulai musim depan.
Terpilihnya Ten Hag sebagai manajer baru MU sebenarnya sudah terendus sejak beberapa hari yang lalu. Namun banyak yang tidak menyangka jika pengumumannya secepat ini.
The Times melaporkan bahwa MU bukan pihak yang meminta pengumuman ini disampaikan dengan segera. Melainkan Ajax dan Ten Hag sendiri yang minta pengumuman ini segera diumumkan.
Simak situasi selengkapnya di bawah ini.
Ingin Ditunda
Menurut laporan tersebut, rencana awal Ten Hag dan Ajax Amsterdam adalah menunda pengumuman ini hingga akhir musim nanti.
Ini disebabkan Ten Hag ingin fokus dengan pekerjaannya di Ajax. Ia ingin membawa Ajax menjuarai Eredivisie setelah gelar KNVB Bekker lepas.
Manchester United dikabarkan tidak keberatan dengan permintaan Ten Hag. Mereka walnya siap menunggu hingga akhir musim untuk mengumumkan kepindahan sang manajer.
Kesal Direcokin
Namun laporan itu mengklaim bahwa Ten Hag dan Ajax memutuskan untuk mengubah rencana mereka. Mereka meminta MU mengumumkan kepindahan Ten Hag pada hari ini.
Penyebabnya Ten Hag dan Ajax mulai gerah direcokin media yang terus menanyakan MU. Mereka menilai situasi ini membuat adanya ketidakpastian di dalam skuat Ajax.
Ajax dan Ten Hag berharap dengan pengumuman ini, mereka bisa lebih fokus untuk mempersiapkan tim menjuarai Eredivisie.
Satu Paket
Menurut gosip yang beredar, Ten Hag bukan satu-satunya yang akan pindah dari Ajax ke MU di musim panas nanti.
Asistennya, Mitchell van der Gaag juga dikabarkan akan pindah ke Inggris di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(The Times)
Baca Juga:
- Pesan Cristiano Ronaldo untuk Fans Liverpool: Terima Kasih Semuanya!
- Kental Aura Sir Alex Ferguson, Ini Kandidat Asisten Manajer Ten Hag di MU
- Erik Ten Hag Resmi ke Manchester United, Suara Fans: Welcome Erik! Juara UCL! Buang Maguire!
- Sakit Hati, Paul Pogba Mantap Tinggalkan Manchester United
- Pesan Legenda MU untuk Erik Ten Hag: Harus Tancap Gas dan Wajib Sat Set!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Segera Rundingkan Kontrak Baru David De Gea
Liga Inggris 20 April 2022, 22:17 -
Jebol Gawang Manchester United Dua Kali, Salah Dipuji Legenda Real Madrid
Liga Inggris 20 April 2022, 21:34 -
Ngenes, MU Ditolak Calon Striker Baru Mereka
Liga Inggris 20 April 2022, 21:22 -
Lupakan Pembantaian di Anfield, MU Diminta Fokus Hadapi Arsenal
Liga Inggris 20 April 2022, 20:54 -
Ini Penyebab MU Babak Belur dari Liverpool Versi Paul Scholes
Liga Inggris 20 April 2022, 20:32
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39